- Antonio Conte mengacungkan jari tengah kepada presiden Juventus, Andrea Agnelli.
- Pelatih Inter Milan itu kini meminta maaf atas tindakannya tersebut.
- Hubungan Conte dan Agnelli diketahui memanas sejak 2014.
SKOR.id - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, mengaku khilaf atas keterlibatannya dalam keributan dengan presiden Juventus, Andrea Agnelli, pada pertandingan Coppa Italia, tengah pekan kemarin.
Kedua tim ini bermain seri 0-0 pada leg kedua semifinal Coppa Italia, Rabu (10/2/2021) dini hari WIB, namun Juventus melaju ke final berkat kemenangan agregat 2-1.
Pertandingan tersebut diwarnai keributan yang melibatkan Antonio Conte dengan kubu Juventus.
Puncaknya, mantan pelatih tim nasional Italia itu mengacungkan hari tengah kepada mantan bosnya di Turin.
Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) melakukan investigasi terkait insiden tersebut, dan kini Conte mengakui telah berbuat salah.
"Saya pikir adalah benar untuk mengklarifikasi episode yang terjadi di stadion Juventus. Semua orang telah melihat dan mendengar kebenarannya, ini penting untuk saya," ucap Conte.
"Kita bisa menjadi pesepak bola, pelatih atau presiden, tapi kami adalah panutan yang berpendidikan dan harus ingat itu," ujar dia.
Antonio Conte pun tak lupa melantunkan permintaan maaf atas kekhilafannya.
"Saya di sini untuk meminta maaf, saya bereaksi dengan cara yang salah. Saya seharusnya bisa melakukannya dengan cara lain, mungkin mengangkat ibu jari daripada jari tengah," tutur mantan pelatih Chelsea ini.
Antonio Conte dan Juventus sebelumnya memiliki hubungan baik, ketika sang pelatih membawa panji I Bianconeri selama tiga musim dan mempersembahkan scudetto tiap tahunnya.
Tapi relasi Conte dan Agneli dikabarkan memanas menyusul pengunduran diri sang pelatih pada 2014.
Kini Conte berseragam Inter Milan, yang merupakan kandidat juara Liga Italia dan dua poin di belakang pemuncak klasemen, AC Milan.
I Nerazzurri akan menjamu Lazio, yang mengantungi enam kemenangan beruntun di liga, pada Minggu (14/2/2021) malam waktu setempat.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Selangkah Lagi, Sadio Mane Jadi Pemilik Klub asal Prancis https://t.co/13TqTy3YBX— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 13, 2021
Berita Inter Milan Lainnya
Terkait Perseturuan Antonio Conte vs Presiden Juventus, Eks Presiden Inter Mian Beri Tanggapan