- Mantan pemain Manchester United, Paul Palker, sarankan mencopot ban kapten dari Harry Maguire.
- Paul Parker sarankan Manchester United membeli dua bek tengah pada musim panas.
- Harry Maguire dinilai tidak layak jadi kapten karena bermain terlalu egois.
SKOR.id - Eks bek Manchester United, Paul Parker, sarankan mantan timnya lepas jabatan kapten dari lengan Harry Maguire.
Harry Maguire didatangkan dari Leicester City dengan harga mencapai 80 juta pounds (sekitar Rp1,5 triliun).
Tetapi dirinya dinilai gagal mengamankan lini pertahanan tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer.
Manchester United kerap kali disarankan untuk menemukan partner Maguire di lini belakang. Pasalnya, Victor Lindelof diragukan penampilannya.
Tetapi Paul Parker justru menyarankan Setan Merah mendatangkan dua bek tengah sekaligus. Meskipun, saat ini mereka duduk di posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris.
"Terlepas dari posisi Manchester United di Liga Inggris, mereka perlu memperkuat di pasar transfer pada musim panas."
"Mengenai bek tengah, orang-orang berbicara tentang mitra baru Maguire, tetapi saya mempertimbangkan untuk membawa dua bek tengah," ujarnya.
Parker menyebut Maguire bukan sosok pemimpin. Pasalnya, pemain Inggris tersebut dinilai bermain cukup egois.
Dirinya beberapa kali melakukan kesalahan, seperti saat melawan Sheffiled United yang membuat kiper David de Gea mendapat kritik.
"Harry Maguire bukan seorang pemimpin, dia memainkan permainan untuk dirinya sendiri, dia berdiri terlalu dalam, dia berlari menggiring bola dan menuju jalan buntu," katanya lagi.
"Gol lawan Sheffield United, dia menempatkan David de Gea dalam posisi yang salah, dia membuang bola dengan buruk yang justru disalahkan kepada kiper."
Menurut Parker, Manchester United perlu menghadirkan pemain baru untuk menimbulkan persaingan di bek tengah. Hal tersebut diyakini dapat meningkatkan performa para pemain.
Permasalahan itu dibuktikan dengan penampilan Luke Shaw yang terus meningkat sejak kedatangan Alex Telles.
"Menghadirkan persaingan untuk mendapatkan tempat membantu tim meningkatkan permainan mereka. Anda lihat Luke Shaw musim ini, dia meningkatkan permainannya sejak kedatangan Alex Telles," tandasnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Meski Betah di PSG, Moise Kean Akui Rindu Liga Italia dan Juventus https://t.co/XL1HO6KykW— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 12, 2021
Berita Manchester United lainnya:
Manchester United Tembus Perempat Final Piala FA, Harry Maguire Targetkan Juara
Masalah Donny van de Beek di Manchester United Ada pada Rekan-rekannya