- Trio penyerang Liverpool dikritik Graeme Souness setelah bermain seri melawan Manchester United.
- Legenda The Reds itu menyebut lini depan jadi kelemahan Liverpool sekarang ini.
- Graeme Souness paling menyoroti penampilan Mohamed Salah saat lawan Liverpool.
SKOR.id - Mantan pemain Liverpool, Graeme Souness, mengkritik trio lini depan The Reds saat imbang melawan Manchester United.
Roberto Firmino, Mohamed Salah, dan Sadio Mane dinilai gagal saat Liverpool berbagi poin dengan Manchester United di Anfield pada Minggu (17/1/2021) WIB.
Souness menilai para penyerang tim asuhan Jurgen Klopp menjadi kelemahan mereka saat menghadapi Setan Merah.
"Hal yang baik hari ini untuk Liverpool adalah mereka bermain sepak bola sebagaimana mereka seharusnya bermain sepak bola, sepasang bek tengah darurat yang luar biasa," ujar Souness.
"Saya pikir mereka terekspos saat permainan berlanjut ketika di lini tengah di depan mereka berhenti menekan sama kuatnya seperti sebelumnya."
"Bagi saya, kelemahan paling jelas adalah tiga penyerang yang tidak terlihat berbahaya hari ini," Souness menegaskan.
Souness khusus menyoroti penampilan Mohamed Salah pada laga tersebut. Sang winger dianggap terlalu mudah saat berduel dengan bek Manchester United, Luke Shaw.
"Mencoba untuk netral, trio Liverpool tidak membuat saya antusias," Souness menuturkan.
"Ada insiden di babak kedua ketika Salah bisa bertanding satu lawan sau dengan Shaw, tetapi dia memilih masuk dan mengambil opsi mudah. Saya pikir itu menjelaskan banyak hal tentang penampilannya hari ini."
Hasil imbang tersebut membuat Liverpool harus turun ke posisi keempat klasemen Liga Inggris, sementara Manchester United tetap berada di puncak.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Ditaklukkan Inter Milan, Andrea Pirlo Sebut Sikap Juventus Salah sejak Awal https://t.co/a4KuAIh6Ik— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 17, 2021
Berita Liverpool lainnya:
Rodrigo de Paul Tak Tutup Kemungkinan Gabung Liverpool
Liverpool Mandul dalam 3 Laga Beruntun Liga Inggris, Jurgen Klopp Tak Khawatir