- Andrea Pirlo akan menghadapi pelatih yang berjasa dalam kariernya, Antonio Conte.
- Keduanya pernah membawa Juventus menguasai kompetisi domestik sepak bola Italia.
- Minggu (17/1/2021), keduanya akan bertemu dalam Derbi Italia yang krusial bagi kedua tim asuhan masing-masing.
SKOR.id - Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, mengakui bahwa Antonio Conte memiliki peran besar dalam kariernya sebagai pemain.
Keputusan Andrea Pirlo menjadi pelatih pun diakuinya dengan belajar dari mantan pelatihnya ketika masih bermain di Juventus.
Kini, mereka akan bertemu dalam duel Liga Italia, Minggu (17/1/2021) atau Senin dini hari WIB.
Bertemunya dua pelatih ini memang menjadi daya tarik tersendiri karena latar belakang keduanya.
Duel antara guru dan murid atau sebaliknya. Dulu ketika keduanya masih bersama, Antonio Conte yang membentuk karakter Andrea Pirlo.
Kini, Antonio Conte akan mencoba "menghancurkan" keyakinan tersebut dengan mengalahkan Juventus.
Atau sebaliknya, Antonio Conte justru kini yang terancam oleh murid yang pernah dibentuknya menjadi seorang gelandang terbaik di dunia.
Bagi Juventus sendiri, Antonio Conte pelatih yang berjasa. Dialah arsitek yang mengawali siklus Juventus yang meraih gelar sehingga tim ini berhasil meraih scudetto dalam sembilan tahun terakhir.
Sukses Antonio Conte membawa Juventus pun tidak lain karena peran Andrea Pirlo sebagai deep lying playmaker di lini tengah La Vecchia Signora.
Namun, kini sebagai pelatih, keduanya tetaplah dengan karakteristik yang berbeda. Antonio Conte lebih vokal dan keras sedangkan Andrea Pirlo tetap sosok yang sangat tenang.
"Kami memang dua personalitas yang berbeda dan karena itulah justru kami dua orang yang sangat cocok," kata Andrea Pirlo, hari ini, terkait pertemuan dengan mantan pelatihnya tersebut.
Bahkan, sebelum musim ini dimulai, Andrea Pirlo mengakui bahwa dirinya seringkali mengontak Antonio Conte, begitupun sebaliknya.
"Dia (Conte) membuat sejarah di Juventus dan saya banyak belajar dari dirinya," kata Andrea Pirlo lagi.
"Antonio Conte adalah orang pertama yang membuat saya ingin menjadi pelatih," Andrea Pirlo mengakui.
Andrea Pirlo pun memberikan pujian kepada sosok yang dikenal tegas ini, yang berhasil membawa Inter Milan pada musim ini bersaing di papan atas.
"Antonio Conte pribadi yang hebat, dan juga pelatih yang hebat. Saya banyak belajar dari dirinya sebagai pelatih," kata Andrea Pirlo.
"Meski demikian, besok adalah hal yang berbeda. Kami akan berhadapan sebagai pelatih," dia menegaskan.
Kedekatannya dengan Antonio Conte pula yang membuatnya sedikit banyak memahami filosofi dari perkembangan sang pelatih yang akan dihadapinya.
"Ya, saya menilai bahwa Inter Milan akan bermain sangat agresif, itulah ciri khas dari sepak bola Antonio Conte. Namun, kami adalah Juventus, kami akan ke San Siro tanpa rasa takut," kata Pirlo lagi.
Bersama Antonio Conte, Andrea Pirlo meraih gelar Liga Italia tiga kali beruntun (2011-2014).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Ole Gunnar Solskjaer: Manchester United Kalahkan Liverpool Bakal Mengejutkan https://t.co/872s9fELBz— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 16, 2021
Berita Juventus Lainnya:
Jelang Inter Milan vs Juventus, Alvaro Morata Incar Jersey Romelu Lukaku
Inter Milan vs Juventus: I Nerazzurri Waspadai Misi Cristiano Ronaldo