- Barcelona berhasil lolos ke final Piala Super Spanyol usai menyingkirkan Real Sociedad.
- Hal ini dilakukan tanpa Lionel Messi yang masih cedera dan harus istirahat.
- Barcelona sudah tak pernah kalah jika bermain tanpa Lionel Messi.
SKOR.id - Tanpa Lionel Messi, Barcelona berhasil masuk ke babak final Piala Super Spanyol.
Hasil tersebut diraih usai menang adu penalti 3-2 lawan Real Sociedad pada babak semifinal, Rabu (131/2021) atau Kamis dini hari WIB.
Pada waktu normal ditambah babak tambahan, kedua tim bermain imbang 1-1.
Hasil positif ini diraih Barcelona tanpa kehadiran sang megabintang, Lionel Messi.
Messi tampak cedera hamstring dan harus ditarik keluar lebih dulu pada laga Liga Spanyol akhir pekan lalu dan tak bisa berlatih jelang laga semalam.
Pelatih Ronald Koeman kabarnya berharap Messi sudah sembuh untuk laga final pada hari Minggu.
Meski begitu, Barcelona tampaknya baik-baik saja tanpa Messi.
Catatan Opta menyebut bahwa Blaugrana tak terkalahkan dalam 10 laga terakhir tanpa Messi.
Total, dari 10 laga tersebut Barcelona meraih tujuh kemenangan dan tiga hasil imbang.
Khusus musim ini, Messi tak tampil empat kali di semua ajang untuk Barcelona.
Messi absen dua kali di Liga Champions, Barcelona menang 4-0 lawan Dynamo Kiev dan 3-0 lawan Ferencvaros.
Selain itu, cedera engkel memaksa Messi absen lawan Eibar di Liga Spanyol. Barcelona bermain imbang 1-1. Terakhir adalah laga tadi malam, skor imbang 1-1 saat laga waktu normal berakhir.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Momen Mesut Ozil yang Akan Selalu Diingat Pendukung Arsenal https://t.co/pqNHzcnetA— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 13, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
Pahlawan Barcelona Menuju Final: Tangan Emas dan Rekor Ter Stegen
Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Tanpa Messi, Barcelona Lolos ke Final