- Pemilik Manchester City, Sheikh Mansour memutuskan membeli trofi bersejarah bagi klubnya.
- Trofi Piala FA tersebut merupakan gelar pertama yang dimenangkan Man City pada 1904.
- Trofi tersebut dibeli Sheikh Mansour dari lelang dengan harga 750 ribu pounds.
SKOR.id - Bos Manchester City, Sheikh Mansour membeli trofi pertama yang memenangkan klub berjulukan The Citizens tersebut.
Trofi tersebut merupakan Piala FA tertua dalam sejarah yang diberikan kepada para juara pada 1896 hingga 1910.
Trofi yang menjadi cikal bakal Piala FA saat ini, dimenangkan Man City pada 1904, usai menekuk Bolton Wanderers di final.
"City dengan senang hati mengumumkan bahwa kami sekarang menjadi pemilik Piala FA 1896-1910, setelah pemilik klub, Yang Mulia Sheikh Mansour bin Zayed membelinya di balai lelang," bunyi pernyataan klub.
"Cikal bakal Piala FA yang digunakan saat ini, adalah salah satu artefak paling signifikan dalam sepak bola dunia dan bagian tertua dari trofi Piala FA di Inggris," tambahnya.
Sheikh Mansour dikabarkan harus merogoh kocek hingga 750 ribu pounds (sekitar Rp14,3 miliar) untuk trofi tersebut.
Piala itu lalu dipinjamkan sang miliarder asal Uni Emirat Arab ke Museum Sepak Bola Nasional di Manchester.
"Memenangkan trofi yang sebenarnya pada tahun 1904 ini merupakan titik balik bagi klub dan kota Manchester yang memperkuat sepak bola di jantung komunitasnya," kata ketua klub, Khaldoon Al Mubarak.
Sebelumnya sempat ada kekhawatiran trofi ini akan hilang dari Inggris setelah pemilik sebelumnya, David Gold memutuskan melelangnya tahun lalu.
Manchester City telah memenangkan Piala FA enam kali, menjalani musim terbaru mereka akhir pekan ini, menjamu tim Championship Birmingham pada Minggu (10/1/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Manchester United Gagal Lagi di Piala Liga Inggris, Bruno Fernandes Curhat di Medsos https://t.co/OMSOXUEPB2— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 8, 2021
Berita Manchester City lainnya:
Kejar Lionel Messi, Manchester City Paksa Pemain Bintangnya Berkorban
Kevin De Bruyne Akui Manchester City Sempat Tidak Siap Hadapi Musim Ini