- Manchester United kini menguntit Liverpool di puncak klasemen.
- Man United punya senjata rahasia yang tak dimiliki Liverpool.
- Hal tersebut adalah kebugaran dan rotasi pemain.
SKOR.id - Manchester United punya senjata rahasia yang tak dimiliki Liverpool dalam perburuan gelar Liga Inggris.
Manchester United kini ada di posisi kedua Liga Inggris, tertinggal tiga angka dari Liverpool, meski Man United juga masih punya satu laga tunda.
Dalam perburuan gelar Premier League musim ini, Manchester United punya sedikit keuntungan dibanding Liverpool.
Laporan Manchester Evening News mengatakan bahwa ini adalah senjata rahasia Man United yang tak dimiliki oleh rivalnya tersebut.
Senjata rahasia itu adalah soal kebugaran dan rotasi pemain.
Setan Merah sedang menjalani sembilan laga tak terkalahkan, dalam laga-laga tersebut pelatih Ole Gunnar Solskjaer melakukan 32 pergantian pemain terhadap susunan pemain awal laga.
Meski begitu, tak ada yang begitu terpengaruh soal performa, mereka memenangi tujuh laga di antaranya.
Musim ini United sudah bermain 1.350 menit di Liga Inggris, dan hanya enam pemain yang bermain lebih dari dua per tiga dari jumlah total menit tersebut.
Salah satunya adalah David De Gea di bawah mistar gawang, selain tiga pemain belakang: Aaron Wan-Bissaka, Harry Maguire, dan Victor Lindelof.
Jadi, dari lini tengah dan depan, hanya Bruno Fernandes dan Marcus Rashford yang punya menit bermain paling banyak, lebih dari 66 persen dari jumlah total menit United.
Paul Pogba (57%), Anthony Martial (55%), Mason Greenwood (46%), dan Edinson Cavani (22%) tampil tak sebanyak itu, meski alasannya kadang memang terpaksa.
Martial sempat dihukum, Greenwood sempat cedera, sedangkan Cavani datang terlambat dan harus mengembalikan kebugarannya terlebih dahulu.
Selain itu, para pemain utama United juga bisa istirahat saat mereka menjalani laga piala domestik atau Liga Europa.
Hal berbeda dialami skuad Liverpool asuhan Jurgen Klopp musim ini.
Ada sembilan pemain Liverpool yang berlaga lebih dari dua per tiga dari total menit The Reds di Liga Inggris.
Termasuk trio lini depan mereka dan dua bek sayap utama, Trent Alexander-Arnold dan Andrew Robertson.
Sadio Mane (86%), Mo Salah (87%),dan Roberto Firmino (91%) terus jadi andalan dan mungkin sulit istirahat sampai Diogo Jota kembali dari cedera pada bulan Februari.
Selain itu, ketiganya juga harus terus membela Liverpool dalam ajang Liga Champions.
Persoalan kebugaran pemain, menit bermain, dan waktu istirahat ini bisa jadi sangat penting artinya dalam muisim yang memiliki jadwal sangat padat seperti saat ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
10 Bintang yang Berpeluang Bebas Transfer pada 2021 https://t.co/xfcKLBNsGF— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 30, 2020
Berita Manchester United Lainnya:
Disanksi Tiga Pertandingan, Edinson Cavani Mengaku Hatinya Damai
Manchester United Perbarui Kontrak Jesse Lingard Setahun Lagi