- Liverpool dan Tottenham Hotspur akan bersua dalam lanjutan Liga Inggris, Kamis (17/12/2020) dini hari WIB.
- Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, memiliki catatan yang kurang bagus kala berjumpa Liverpool.
- Dari 11 pertemuan, ia sukses mencetak 6 gol, tapi hanya satu laga yang dimenangkan oleh Spurs.
SKOR.id - Salah satu duel panas Liga Inggris pekan ini akan mempertemukan dua tim yang bersaing di puncak klasemen, Liverpool dan Tottenham Hotspur.
Laga Liverpool vs Tottenham Hotspur bakal digelar di Stadion Anfield, Liverpool, Kamis (17/12/2020) dini hari WIB.
Menjelang laga ini, duet lini depan Spurs, Harry Kane dan Son Heung-min bisa dibilang sedang dalam performa terbaiknya.
Harry Kane telah mengoleksi 9 gol dan 10 assist sementara Son sudah menghasilkan 10 gol beserta 4 assist.
Akan tetapi, Harry Kane memiliki catatan yang kurang bagus ketika berhadapan dengan Liverpool sejak berseragam Tottenham Hotspur.
Dilansir dari laman Transfermarkt, Harry Kane tercatat sudah melakoni sebelas pertandingan melawan Liverpool dan sukses menyarangkan enam gol.
Namun, dari sebelas laga tersebut, hanya satu laga yang bisa dimenangkan The Lily Whites, empat laga lainnya seri dan enam sisanya berakhir dengan kekalahan.
Meski begitu, Harry Kane diprediksi bisa memanfaatkan absennya beberapa bek andalan Liverpool akibat cedera, setidaknya itu yang disampaikan oleh eks pemain The Reds, John Aldridge.
"Anda akan membayangkan Harry Kane bersiap-siap (membobol gawang Liverpool) mengingat masalah cedera yang diderita bek kami," kata Aldridge dikutip Mirror.
"Masalah yang akan Anda hadapi melawan tim seperti mereka adalah jika mereka berhasil mencetak gol pertama, melihat cara Jose Mourinho mengatur (timnya)," ia melanjutkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Ungkapan Kekecewaan Frank Lampard Usai Chelsea Kalah dari Wolverhampton Wanderers https://t.co/hjQsdO7hOU— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 16, 2020
Berita Harry Kane Lainnya:
Graeme Souness: Harry Kane Satu-Satunya Pemain Spurs yang Bisa Masuk ke Skuad Liverpool
Harry Kane Bisa Memainkan Peran Lionel Messi dan Kevin De Bruyne dalam Satu Pertandingan