- Hasil Liga Inggris, West Ham United 1-3 Manchester United
- Sempat tertinggal, Manchester United berhasil membalikkan keadaan.
- Kemenangan ini menjadi bukti Manchester United terlalu bergantung kepada sosok Bruno Fernandes.
SKOR.id - Manchester United berhasil unggul 1-3 saat bertamu ke kandang West Ham United dalam lanjutan Liga Inggris pada Minggu (6/12/2020) dini hari WIB.
Manchester United lebih menguasai jalannya pertandingan sejak menit awal.
Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer gagal menciptakan peluang pada babak pertama, parahnya, mereka harus kebobolan terlebih dahulu melalui aksi Tomas Soucek.
Berawal dari tendangan penjuru yang disambut Declan Rice, bola jatuh ke kaki Soucek dan berhasil dikonversikan menjadi gol.
West Ham United memiliki kesempatan menambah keunggulan melalui Sebastian Haller. Haller yang mampu melewati Dean Henderson gagal melesatkan bola ke gawang yang kosong karena kesalahan dalam sentuhan terakhirnya.
Setan Merah hanya terhitung satu kali mengancam West Ham United yang mampu diamankan penjaga gawang Lukasz Fabianski melalui tembakan Anthony Martial.
The Hammers kembali membuang kesempatan mencetak gol pada akhir babak pertama melalui aksi Palo Fornals. Aaron Wan-Bissaka dengan sigap menghalau aksi Fornals.
Pada awal babak kedua, Manchester United melakukan perubahan dengan memasukkan dua pemain kunci mereka, yakni Bruno Fernandes dan Marcus Rashford.
Upaya Man United untuk menyamakan kedudukan berhasil dilakukan melalui sepakan keras Paul Pogba dari luar kotak pinalti pada menit ke-65.
Bruno Fernandes menerima bola yang dibuang Dean Henderson, memberikannya kepada Pogba yang muncul dari belakang.
Pasukan Solskjaer hanya butuh waktu tiga menit untuk menambah keunggulan, kali ini Alex Telles mengirimkan umpan ke kotak pinalti yang berhasil dikonversikan menjadi gol oleh Mason Greenwood.
Setan Merah kembali memperoleh peluang untuk mencetak gol. Bruno Fernandes memberikan umpan trobosan kepada Marcus Rashford yang berlari ke arah gawang, akan tetapi aksi penyerang Inggris tersebut masih digagalkan tiang gawang.
Kegagalan Rashford berhasil dibayar lunas untuk memastikan kemenangan Manchester United pada menit ke-78 dengan memanfaatkan umpan dari Juan Mata.
West Ham berpeluang memperkecil kedudukan melalui tendangan bebas Aaron Cresswell, tetapi bola berhasil diselamatkan Henderson.
Hasil ini juga menunjukkan Man United sangat bergantung kepada Bruno Fernandes, Pasalnya pemain Portugal tersebut selalu ambil bagian dalam ketiga proses gol Manchester United.
Dengan hasil tersebut West Ham United berada di urutan ketujuh klasemen sementara Liga Inggris, sedangkan Manchester United naik ke posisi keempat.
Susunan Pemain
West Ham (3-4-3): Lukasz Fabianski, Fabian Balbuena, Angelo Ogbonna, Aaron Cresswell; Vladimir Courfal (Ben Johnson 85'), Declan Rice, Tomas Soucek, Arthur Masuaku; Jarrod Bouwen (Manuel Lazzini 76'), Sebastian Haller, Palo Fornals (Said benrahma 75')
Pelatih: David Moyes
Manchester United (4-3-1-2): Dean Henderson; Wan-Bissaka, Victor Lindeloef, Harry Maguire, Alex Telles; Donny van de Beek (Bruno Fernandes 46'), Scott McTominay, Paul Pogba; Mason Greenwood, Edinson Cavani (Marcus Rashford 46'), Anthony Martial (Juan Mata 62')
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
SKORStats
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jelang Derby London Utara: Rapor Impresif Jose Mourinho lawan Arsenal https://t.co/bzTJR9Sq7Y— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 5, 2020
Berita Manchester United lainnya:
Pelatih Manchester United Pertimbangkan Memainkan Pogba, Fernandes, Van de Beek Bersamaan
3 Target Transfer Manchester United yang Dijanjikan Ed Woodward