- Real Madrid dipecundangi Derportivo Alaves di kandang pada Minggu (29/10/2020) dini hari WIB.
- Eden Hazard kembali dibekap cedera pada laga tersebut.
- Itu berarti, Los Blancos akan kesulitan mengabulkan permintaan sang pemain.
SKOR.id - Real Madrid mengalami dua nasib apes kala menjamu Deportivo Alaves pada laga lanjutan Liga Spanyol, Minggu (29/11/2020) dini hari WIB.
Pertama, mereka kalah dengan 1-2. Catatan tersebut membuat skuad racikan Zinedine Zidane tertahan di posisi keempat klasemen sementara dengan 17 poin.
Mereka kini punya selisih enam poin dari Real Sociedad yang masih kokoh di puncak klasemen.
Pada laga ini, Eden Hazard kembali dibekap cedera. Laga baru berjalan 28 menit, namun Eden Hazard harus ditarik keluar karena cedera otot kaki dan digantikan Rodrygo Goes.
Kondisi ini tentu kembali membawa kekhawatiran Real Madrid. Sebab, mantan pemain Chelsea itu belum lama kembali lagi bermain.
Belum ada konfirmasi lebih lanjut dari manajemen Madrid tentang kondisi terbaru Eden Hazard.
Namun besar kemungkinan, sang pemain akan kembali absen. Itu berarti, Real Madrid bakal tanpa Eden Hazard saat tandang lawan Shakhtar Donetsk, Selasa (01/12/2020).
Padahal, saat Real Madrid menang 2-0 atas Inter Milan di Liga Champions, Hazard berharap Zinedine Zidane lebih banyak memberinya menit bermain.
Menurut Hazard saat itu, dirinya sudah pulih dari cedera dan siap membantu tim mencapai tujuannya musim ini.
"Mencetak gol tentu sangat penting buat saya. Tapi kemenangan masih jadi yang terpenting," kata Eden Hazard.
"Sekarang saya butuh lebih banyak bermain untuk membangun kepercayaan diri dan ketajaman saya," kata Eden Hazard, saat itu.
Namun, kondisi sang pemain tampak belum begitu membaik. Real Madrid diyakini akan mengirim kembali Hazard ke ruang perawatan untuk menghindari cederanya semakin parah.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga Spanyol Lainnya:
Hasil Liga Spanyol: Gol Bunuh Diri Valencia Menangkan Atletico Madrid
Dani Carvajal Cedera Lagi, Kanan Pertahanan Real Madrid Kembali Berlubang