- Delapan pertandingan Liga Champions bakal tersaji pada Kamis (26/11/2020) dini hari WIB.
- Ada 16 tim yang bakal bertanding merupakan tim yang tergabung di Grup A,B,C, dan D.
- Salah satu duel yang patut dinanti adalah Inter Milan menghadapi Real Madrid di grup B.
SKOR.id - Berikut ini jadwal Liga Champions untuk hari Rabu (25/11/2020) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Matchday keempat babak grup Liga Champions hari ini akan mempertandingkan delapan laga dari Grup A sampai D.
Dua pertandingan yang akan menjadi pembuka adalah partai Borussia Monchengladbach vs Shakhtar Donetsk dan Olympiakos vs Manchester City.
Partai ini bakal dihelat pada Kamis dini hari pukul 00.55 WIB.
Borussia Monchengladbach dan Shakhtar Donetsk tergabung di Grup B sementara Olympiakos dan Manchester City berada di Grup C.
Lebih lanjut, enam pertandingan lainnya akan digelar bersamaan pada pukul 03.00 dini hari WIB.
Dari Grup A, Atletico Madrid akan bersua Lokomotiv Moskow sedangkan Bayern Munchen akan menjamu RB Salzburg.
Pertandingan yang menarik untuk ditunggu adalah duel sengit antara Inter Milan vs Real Madrid yang tergabung di Grup B.
Laga ini bisa menjadi ajang balas dendam bagi Inter Milan yang kalah 2-3 pada pertemuan pertama kontra El Real.
Selain itu, ada pertandingan antara Liverpool berhadapan dengan Atalanta yang menempati Grup D.
Berikut ini jadwal Liga Champions untuk hari Rabu (25/11/2020) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB:
Grup A
03.00 WIB - Bayern Munchen vs RB Salzburg
03.00 WIB - Atletico Madrid vs Lokomotiv Moskow
Grup B
00.55 WIB - Borussia Monchengladbach vs Shakhtar Donetsk
03.00 WIB - Inter Milan vs Real Madrid
Grup C
00.55 WIB - Olympiakos vs Manchester City
03.00 WIB - Marseille vs FC Porto
Grup D
03.00 WIB - Ajax Amsterdam vs FC Midtjylland
03.00 WIB - Liverpool vs Atalanta
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Zlatan Ibrahimovic Cedera, Stefano Pioli Siap Pamer Trio Lini Serang Alternatif https://t.co/8g4dnbTeGh— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 24, 2020
Berita Liga Champions Lainnya:
Prediksi Liga Champions: Inter Milan vs Real Madrid
10 Pencetak Gol Tertua pada Liga Champions 2020-2021 Hingga Matchday Ketiga