- Performa Christian Eriksen bersama Inter Milan bisa dibilang belum memuaskan.
- Padahal, penampilan gelandang asal Denmark itu mengesankan saat masih membela Tottenham Hotspur.
- Penyerang Inter, Romelu Lukaku, menemukan masalah Eriksen di I Nerazzurri.
SKOR.id - Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, menyebutkan kendala yang dialami rekan setimnya, Christian Eriksen.
Penampilan Christian Eriksen sejak direkrut Inter Milan pada bursa transfer Januari 2020 bisa dibilang belum mengesankan.
Padahal, gelandang asal Denmark itu merupakan salah satu andalan di klub sebelumnya, Tottenham Hotspur.
Christian Eriksen tercatat baru tampil dalam tujuh pertandingan di berbagai ajang bersama Inter Milan di semua kompetisi musim ini.
Romelu Lukaku menilai masalah yang dialami Christian Eriksen dikarenakan rekan setimnya itu belum benar-benar paham tempatnya berkarier.
"Eriksen memiliki semua kualitas untuk menjadi seorang juara dan saya ingin membantunya, tapi itu akan lebih mudah jika dia mempelajari Italia," kata Lukaku.
"Ada beberapa pemain yang membutuhkan waktu lebih lama untuk beradaptasi dengan sepak bola Italia. Saya beruntung terbiasa dengan cepat," sambungnya.
Selain sepak bola Italia, Lukaku menilai Eriksen juga perlu mempelajari bahasa Italia agar mempermudah komunikasi dengan punggawa Inter Milan lainnya.
"Eriksen masih perlu belajar bahasa. Jika dia belajar bahasanya, itu akan membuat lebih mudah," ujar penyerang asal Belgia itu.
"Dia bisa berkomunikasi dengan rekan setim dan pelatihnya, lebih berkontribusi dalam kerja sama tim," tukas Romelu Lukaku.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Inter Milan Lainnya:
Inter Milan Siap Perpanjang Kontrak Kiper Gaek Samir Handanovic