- Liverpool akan bertandang ke markas Atalanta pada laga malam nanti.
- Liverpool masih memiliki masalah di jantung pertahanan.
- Atalanta juga kehilangan beberapa pemain untuk laga ini.
SKOR.id - Atalanta dan Liverpool diprediksi tak bisa menurunkan susunan pemain terbaik saat bertemu pada laga Liga Champions.
Atalanta akan menjamu Liverpool pada babak grup Liga Champions malam ini, Selasa (3/11/2020) atau Rabu dini hari pukul 03.00 WIB.
Laga yang rencananya akan dihelat di Stadion Atleti Azzurri d'Italia ini akan sangat penting bagi keduanya di papan klasemen.
Liverpool masih di puncak grup D dengan enam poin, sedangkan Atalanta menguntit di posisi kedua, berselisih dua angka.
Ini akan jadi pertemuan perdana kedua tim sepanjang sejarah mereka. Liverpool sudah pernah enam kali juara Liga Champions, Atalanta baru dua musim tampil di kompetisi ini.
Meski begitu, Atalanta punya modal dengan ketajaman lini depan, mencetak 17 gol dalam enam laga awal Liga Italia.
Hanya satu tim di Serie A yang mencetak lebih banyak gol dari Atalanta, sedangkan di Liga Champions hanya dua tim yang mencetak lebih banyak gol jelang matchday ketiga nanti.
Ini akan jadi masalah serius bagi Liverpool yang sedang mengalami krisis di lini pertahanan.
Virgil van Dijk masih cedera, Joel Matip baru sembuh dan tak akan dipaksakan bermain, sedangkan Nathaniel Phillips yang bermain apik di Liga Inggris, tak didaftarkan ke skuad Liga Champions.
Artinya, Joe Gomez kemungkinan akan berduet dengan bek muda, Rhys Williams, dengan fabinho juga masih mengalami cedera.
Satu hal pasti yang akan terjadi dalam laga ini adalah gol. Dalam 13 laga gabungan keduanya di kompetisi domestik, dalam laga tersebut tercipta 62 gol, memasukkan dan kemasukan.
"Ini akan jadi tantangan terbesar kami di Liga Champions musim ini," ujar Klopp.
"Sangat sulit bermain melawan Atalanta, pendekatan mereka hampir sama dengan Leeds United. Ini akan jadi laga yang sulit."
Selain di bek tengah, Liverpool juga masih akan kehilangan Thiago Alcantara, Naby keita, Kostas Tsimikas, dan Alex Oxlade-Chamberlain.
Jurgen Klopp mungkin akan kembali menurunkan kuartet lini serang dengan Diogo Jota juga ikut tampil sebagai starter bersama trio penyerang Liverpool.
Dari sisi Atalanta, Duvan Zapata masih akan jadi ujung tombak tim, dengan Luis Muriel akan jadi cadangan yang berbahaya jika dimasukkan.
Mattia Caldara, Marco Carnesecchi, Cristiano Piccini, dan Marten de Roon juga masih akan absen untuk Atalanta.
Perkiraan Susunan Pemain
Atalanta (3-4-2-1): Marco Sportiello; Rafael Toloi, Cristian Romero, Berat Djimsiti; Hans Hateboer, Remo Freuler, Mario Pasalic, Robin Gosens; Josip Ilicic, Alejandro Gomez; Duvan Zapata
Pelatih: Gian Piero Gasperini
Liverpool (4-2-3-1): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Rhys Williams, Joe Gomez, Andrew Robertson; Jordan Henderson, James Milner; Diogo Jota, Roberto Firmino, Sadio Mane; Mohamed Salah
Pelatih: Jurgen Klopp
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
PODCAST: Sepakbola dan Politik, Beda Nasib Mesut Ozil dan Marcus Rashford https://t.co/j2xatj9hrY— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 2, 2020
Berita Liverpool Lainnya:
Diogo Jota Jadi Ancaman Serius bagi Karier Roberto Firmino di Liverpool
Pujian Jurgen Klopp untuk Debut Nathaniel Phillips di Liverpool