- Arsenal kembali meraih kemenangan pada laga Liga Europa malam tadi.
- Arsenal menang 3-0 saat menjamu wakil Irlandia, Dundalk.
- Arsenal asuhan Mikel Arteta punya kekuatan tersendiri saat berlaga pada ajang piala.
SKOR.id - Magis Mikel Arteta untuk Arsenal saat berlaga di ajang piala masih terus berlanjut dengan kemenangan malam tadi.
Arsenal menang 3-0 saat menjamu Dundalk pada laga Liga Europa malam tadi, Kamis (29/10/2020) atau Jumat dini hari WIB.
Kemenangan atas wakil dari Irlandia tersebut menambah catatan apik skuad asuhan Mikel Arteta pada ajang piala.
Dialnsir dari catatan Opta, Arsenal sudah menjalani 13 laga di ajang piala saat dilatih Arteta.
Hasilnya, Arsenal meraih 10 kemenangan, dua imbang, dan hanya satu kali kalah.
Musim lalu mereka enam kali bermain di Piala FA dan selalu menang sampai menjadi juara.
Selain itu, ada dua laga Piala Liga Inggris musim ini. Satu laga lawan berakhir imbang, meski mereka kemudian menang lewat adu penalti.
Satu laga imbang lain terjadi pada laga Community Shield, juga lawan Liverpool. Arsenal juga menang dengan adu penalti.
Satu-satunya kekalahan Arsenal diraih pada ajang Liga Europa musim lalu.
1/13 - Under Mikel Arteta, Arsenal have lost just one of their 13 games in cup competitions (W10 D2), a 1-2 defeat against Olympiakos in February. Magic. #UEL pic.twitter.com/son0kga9Rl— OptaJoe (@OptaJoe) October 29, 2020
Bermain pada babak 32 besar lawan Olympiakos, Arsenal menang 1-0 pada partai pertama dan kalah 1-2 pada laga kandang, membuat mereka gagal lolos karena kalah agresivitas gol tandang.
Dua laga lain di Liga Europa terjadi musim ini dan semuanya berakhir dengan kemenangan Arsenal.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
https://t.co/XyDNa2p6Ld coba merangkum lima nama tersebut seperti dilansir dari catatan Gracenote: https://t.co/a4seWziM67— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 29, 2020
Berita Liga Europa Lainnya:
Arteta Puas Pemain Pelapis Bawa Arsenal Menang Besar di Liga Europa
AC Milan, Generasi Trio Pencetak Gol Kelahiran 1999 Pertama di Kompetisi Eropa