- Eks-pemain Manchester United, Patrice Evra, mendukung keputusan mantan timnya merekrut Edinson Cavani.
- Patirce Evra menilai Edinson Cavani memiliki kelebihan dibandingkan dengan Jadon Sancho.
- Edinson Cavani dikontrak selama satu tahun di Manchester United.
SKOR.id - Eks-bintang Manchester United, Patrice Evra, turut senang dengan keputusan mantan timnya memboyong Edinson Cavani.
Seperti diketahui, Edinson Cavani didatangkan Manchester United pada hari terakhir bursa transfer musim panas 2020.
Mantan ujung tombak Paris Saint-Germain (PSG) itu pun menyepakati kontrak selama satu tahun bersama pasukan Old Trafford.
Padahal, tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu lebih sering dikabarkan akan membeli winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho.
Meski begitu, Patrice Evra menilai Cavani memiliki banyak kualitas yang akan membantu Manchester United.
"Beberapa orang mungkin tidak setuju dengan Edinson Cavani, tetapi bagi saya dia adalah rekrutan yang hebat," kata Evra, dikutip Caught Offside.
"Tim ini membutuhkan pemain berpengalaman, mereka butuh karakter. Anda bisa melihat ketika dia datang, sentuhannya tajam," ia menambahkan.
Lebih lanjut, Evra juga menyebut bahwa eks-andalan Napoli itu merupakan sosok yang pemberani.
"Saya tahu beberapa orang lebih suka Jadon Sancho, tetapi Cavani adalah apa yang saya bicarakan, sosok yang datang tanpa rasa takut," pungkas Evra.
Edinson Cavani baru melakoni debutnya bersama Manchester United pada laga kontra Chelsea, Sabtu (24/10/2020).
Sayang, striker asal Uruguay itu gagal mencetak gol dan harus puas melihat timnya bermain imbang 0-0.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Zinedine Zidane: Real Madrid ke Barcelona Bukan untuk Bungkam Kritik https://t.co/mqGXYnjgvk— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 25, 2020
Berita Manchester United Lainnya:
Dayot Upamecano Sudah 5 Musim di Old Trafford Andai Manchester United Lakukan Ini
Solskjaer Puas Lihat Debut Edinson Cavani di Manchester United