- Klub semipro Marconi Stallions FC melepas 10 pemain mereka ke tiga klub berbeda dari A-League atau Liga Australia.
- Christian Vieri, eks-penyerang timnas Italia, merupakan lulusan akademi Marconi FC, klub semipro asal Australia ini.
- Marconi FC terkenal dengan akademinya yang melahirkan pemain berbakat di Australia.
SKOR.id – Marconi Stallions FC, klub semipro bentukan komunitas orang Italia pada era 1950-an, melepas 10 pemain dari akademinya ke tiga klub A-League atau Liga Australia.
Ketiga klub Liga Australia itu adalah Western Sydney Wanderers, Sydney FC, dan Macarthur FC.
Mereka telah menandatangani kesepakatan dengan Marconi Stallions FC untuk 10 pemain pada tahun depan.
Marconi FC terkenal dengan akademinya yang selalu melahirkan pesepak bola berbakat, salah satunya penyerang hebat sepanjang masa timnas Italia, Christian Vieri.
Vieri merupakan penyerang andalan bagi timnas Italia pada awal 2000-an. Dia juga telah bermain bagi banyak klub top Eropa.
Selain membela klub Spanyol, Atletico Madrid, tim elite Liga Italia pernah mendapatkan servis dari Vieri.
Striker dengan sapaan Bobo itu pernah berjaya bersama Juventus serta Inter Milan dan AC Milan.
Untuk Western Sydney Wanderers, Marconi FC akan melepas 7 pemain mereka yaitu Michael Di Maria, Andre Parkes, dan Kallen Utan.
Kilas Balik Wakil Indonesia di Piala AFC 2011: Sriwijaya FC dan Persipura Kompak Lolos dari Fase Grup https://t.co/dWi7IYVRPQ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 19, 2020
Lalu, Joey Banza, Antonio Arena, Zoran Botic, dan Thomas Lopez
Tristan Arrarte dan Danilo Mizdrak akan merapat ke Sydney FC, sedangkan untuk Macarthur FC akan mengontrak penjaga gawang Luka Cukar.
Menurut pelatih Marconi Stallions FC, Peter Tsekenis, ini merupakan batu loncatan untuk pesepak bola muda berbakat.
Klub semipro ini juga menegaskan tidak akan menahan untuk mereka yang ingin mengembangkan karier.
"Peran kami adalah untuk mengembangkan anak-anak dan menciptakan jalan bagi mereka untuk naik ke level berikutnya," ujar Peter Tsekenis, pelatih berusia 47 tahun itu.
Meski kesepakatan ini belum di konfirmasi oleh A-League atau Liga Australia, tetapi kemungkinan ini akan menjadi bagian beasiswa untuk pesepakbola muda berbakat.
(Rafidah Maulida)
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Partner eksklusif Paris Saint-Germain, Qatar Airways, ''mewarnai'' Klub Baru Liga Filipina.Dikirim oleh Skor Indonesia pada Senin, 19 Oktober 2020
Berita Liga Australia lainnya:
Start Liga Australia Musim 2020-2021 Resmi Ditetapkan Akhir Tahun Ini
Kerja Baru Tiga Bulan, Suksesor Bek Liverpool Didepak Klub Liga Australia