- Juventus diyakini sudah mulai bersiap untuk ditinggal Cristiano Ronaldo.
- Ada dua manuver yang bisa membuktikan hal tersebut.
- Salah satunya yakni dengan mendatangkan talenta-talenta berusia muda.
SKOR.id - Klub asal Italia, Juventus, diyakini sudah mulai bersiap untuk era pasca Cristiano Ronaldo.
Dilansir dari AS, pembelian Dejan Kulusevski dan Federico Chiesa pada bursa transfer musim panas menjadi salah satu indikasinya.
Seperti diketahui, Cristiano Ronaldo menjadi sosok penting dalam skuat Si Nyonya Tua sejak bergabung dari Real Madrid pada 2018.
Namun, klub asal Turin itu jelas tidak bisa terus-menerus mengandalkan Ronaldo sebagai tumpuan utama klub.
Kekasih Georgina Rodriguez itu sudah menginjak 35 tahun. Pada usia tersebut, sebagian pesepak bola dunia biasanya sudah pensiun.
Demikian juga dengan CR7. Ada kemungkinan megabintang asal Portugal itu akan gantung sepatu dalam waktu dekat.
Mengacu pada kondisi tersebut, Juventus mulai bersiap dengan mendatangkan talenta-talenta muda potensial.
Dua di antaranya adalah Federico Chiesa dan Dejan Kulusevski.
Selain mereka, adapula Paulo Dybala yang diyakini harus segera mengambil komando dan membantu Andrea Pirlo dalam transisi kepelatihannya.
Juventus kemungkinan akan lebih banyak mendatangkan pemain-pemain muda potensial pada bursa transfer berikutnya.
Selain merekrut pemain muda, klub yang bermarkas di Stadio Allianz tersebut juga akan lebih sering mengevaluasi pemain senior.
Juventus takkan segan untuk menjual mereka jika dirasa tak lagi memberi kontribusi bagi tim.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Juventus Lainnya:
Rumitnya Operasi Transfer Federico Chiesa ke Juventus
Olympique Lyon Percepat Transfer Mattia De Sciglio dari Juventus