- Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengabarkan kondisi Sergio Aguero.
- Pep Guardiola mengatakan bahwa Sergio Aguero baru akan dalam satu atau dua bulan mendatang.
- Sergio Aguero absen dalam 12 laga Manchester City musim lalu.
SKOR.id - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengabarkan kondisi terkini salah satu pemainnya, Sergio Aguero.
Seperti diketahui, Sergio Aguero mengalami cedera ketika Manchester City berhadapan dengan Burnley pada Juni lalu.
Sejak saat itu bintang asal Argentina itu tidak lagi terlihat memimpin barisan penyerangan Manchester City.
Total Aguero tercatat melewatkan 12 pertandingan The Citizens di musim lalu, termasuk dua laga di ajang Liga Champions.
Guardiola mengatakan bahwa eks-pemain Atletico Madrid itu bukan sosok yang bisa pulih dalam waktu yang singkat.
"Kami tahu cedera yang dialaminya cukup berat," ujar mantan pelatih Bayern Munchen itu, dikutip dari BBC.
"Dia belum menjalani satu sesi latihan pun bersama kami dan Sergio bukan orang yang kondisi fisiknya cepat pulih," Pep Guardiola menyambung.
Lebih lanjut, juru taktik asal Spanyol itu mengatakan bahwa Aguero kemungkinan baru akan pulih satu atau dua bulan ke depan.
"Dia sudah absen cukup lama, jadi kemungkinan dia akan siap dalam satu atau dua bulan ke depan," katanya menutup.
Pada laga perdana Manchester City di Liga Inggris 2020-2021, Selasa (22/9/2020), Pep Guardiola tampaknya akan mempercayakan lini depannya kepada Gabriel Jesus dan Raheem Sterling.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Frank Lampard Enggan Tanggapi Rumor Kepindahan Callum Hudson-Odoi dari Chelseahttps://t.co/IKZDtGwsW8— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 19, 2020
Berita Manchester City Lainnya:
Pep Guardiola Ungkap Alasan Tak Tertarik Bawa Thiago Alcantara ke Manchester City
Kevin De Bruyne Akui Manchester City Terlalu Banyak Buat Kesalahan Musim Lalu