- Juventus sedang mengamati kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.
- Gianluigi Donnarumma belum mendapatkan kontrak baru dari AC Milan.
- Juventus siap membayar Rp711 miliar untuk klausul rilis Gianluigi Donnarumma.
SKOR.id - Juventus kini sedang memantau perkembangan perpanjangan kontrak kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.
Kontrak Gianluigi Donnarumma di AC Milan akan segera berakhir pada Juni 2021.
I Rosoneri harus bergerak cepat untuk memperbarui kontrak Donnarumma jika tidak ingin kehilangan sang pemain secara gratis musim depan.
Situasi ini tampaknya sedang diamati klub rival mereka di Liga Italia, Juventus.
Kabarnya Juventus siap membayarkan klausul rilis kiper Italia tersebut yang berharga 40 juta euro (Rp711 miliar).
Kontrak baru tak kunjung rampung karena ada beberapa kesepakatan yang belum terselesaikan dengan agen Donnarumma, Mino Raiola.
Hal tersebut berkaitan dengan gaji, klausul rilis, serta visi-misi bermain AC Milan.
Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini, sedang berusaha memenuhi tuntutan klausul rilis kiper 21 tahun tersebut.
Gianluigi Donnarumma sebenarnya masih ingin bertahan di AC Milan lantaran sejak belia sudah memperkuat klub berusia 120 tahun itu.
Gianluigi Donnarumma menjadi sosok penting untuk dipertahanan AC Milan. Dirinya bermain 39 kali di semua kompetisi musim lalu dengan total kebobolan 45 kali dan clean sheet 14 kali.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Andriy Shevchenko: Sandro Tonali Pemain Solid dan Berkualitashttps://t.co/ClIuQLXmKn— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 12, 2020
Berita AC Milan lainnya:
AC Milan Resmi Gaet Kiper Gaek Lyon Jadi Deputi Donnarumma
Bursa Transfer: AC Milan Jual Permanen Andre Silva ke Eintracht Frankfurt