- Pemain Barcelona, Ansu Fati, melakukan debut di timnas Spanyol malam tadi.
- Timnas Spanyol bermain imbang 1-1 lawan Jerman.
- Ada beberapa catatan dalam debut Ansu Fati bersama timnas Spanyol.
SKOR.id - Setidaknya ada tiga catatan dalam debut penyerang Barcelona, Ansu Fati, bersama timnas Spanyol.
Timnas Spanyol bermain imbang 1-1 melawan timnas Jerman pada laga grup 4 Liga A UEFA Nations League, Kamis (3/9/2020).
Laga ini terbilang spesial bagi penyerang Barcelona, Ansu Fati. Fati menjalani debutnya bersama timnas Spanyol malam tadi.
Tak hanya itu, ia juga menjadi pemain termuda kedua sepanjang sejarah timnas Spanyol.
Skor.id merangkum beberapa catatan soal debut Fati:
1. Pemain ke-800 Timnas Spanyol
Malam tadi, timnas Spanyol menurunkan empat pemain debutan: Ferran Torres, Ansu Fati, Mikel Merino, dan Oscar Rodriguez.
Ansu Fati masuk pada awal babak kedua menggantikan Jesus Navas.
Fati tercatat menjadi pemain ke-800 timnas Spanyol sepanjang sejarah sejak laga pertama mereka 100 tahun lalu.
Ferran Torres yang jadi starter adalah pemain ke-799, sedangkan Merino dan Oscar jadi pemain ke-801 dan 802.
2. Pemain ke-42 yang Lahir di Luar Spanyol
Ansu Fati tercatat jadi pemain timnas Spanyol ke-42 yang lahir tidak di tanah Spanyol.
Fati lahir di Benua Afrika tepatnya di negara Guinea-Bissau dan pindah ke Spanyol saat berusia enam tahun.
Ia kemudian mendapatkan kewarganegaraan Spanyol dan lebih memilih membela timnas Spanyol.
3. Pemain Termuda Kedua
Sepanjang sejarah, Ansu Fati adalah pemain termuda kedua di timnas Spanyol.
Ia tercatat menjalani debut malam tadi saat berusia 17 tahun 308 hari.
Ia hanya kalah dari Angel Zubieta yang melakukan debut saat berusia 17 tahun 284 hari pada 1936.
Berikut enam pemain termuda timnas Spanyol sepanjang sejarah:
- 17 tahun 284 hari - Angel Zubieta (tahun debut: 1936)
- 17 tahun 308 hari - Ansu Fati (2020)
- 18 tahun 13 hari - Bojan Krkic (2008)
- 18 tahun 15 hari - Balbino Clemente (1921)
- 18 tahun 22 hari - Pedro Regueiro (1928)
- 18 tahun 208 hari - Jose Samitier (1920)
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Starting XI Timnas Wakanda: Black Panther Kapten, Shuri Pelatihhttps://t.co/jwWfJdzv6k— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 30, 2020
Berita Timnas Spanyol Lainnya:
Rekor, Timnas Spanyol Selalu Cetak Gol sejak Dihadang Italia 4 Tahun Lalu
Terbang ke Semua Penjuru Lapangan, Timnas Spanyol Mirip Pesawat Kecil