- Hakim Ziyech diyakini bakal mengecap sukses bersama Chelsea, yang diarsiteki Frank Lampard.
- Pemain asal Maroko ini didatangkan the Blues dari Ajax Amsterdam pada Juli silam.
- Ziyech telah melakoni debut non-ofisial bersama Chelsea di laga persahabatan melawan Brighton and Hove Albion pekan lalu.
SKOR.id - Jesper Olsen tidak meragukan kemampuan Hakim Ziyech untuk sukses di bawah komando Frank Lampard di Chelsea, setelah sang pemain meninggalkan Ajax Amsterdam.
Ziyech akan menjalani musim perdananya di Liga Inggris setelah didatangkan seharga 33,3 juta pounds dari Ajax pada Juli silam. Chelsea kepincut servis sayap internasional Maroko ini setelah ia menyuplai setidaknya sepuluh asssist di setiap enam musim sebelumnya di Ajax.
Pada penampilan perdana untuk Chelsea saat bermain seri 1-1 melawan Brighton and Hove Albion di laga persahabatan pekan lalu, Ziyech juga menunjukkan performa impresif.
Karena itulah, Olsen, yang menyabet gelar Eredivisie dan KNVB Cup secara beruntun bersama Ajax pada 1981 hingga 1984, yakin Ziyech akan terus meningkat di Stamford Bridge.
"Tidak diragukan lagi ia akan sukses di Chelsea. Saya pikir Frank Lampard melakukan pekerjaan yang sangat bagus. Ia tahu klub ini luar dan dalam. Kelihatannya ia sangat bagus dalam manajemen dan gaya bermain. Itu hal terpenting, ia ingin main menyerang dan sepak bola ofensif. Itu tak akan menjadi masalah untuk Ziyech," tutur Olsen.
"Pemain jebolan Ajax, mereka seperti itu. Menjadi seorang defender atau gelandang, Anda berpikiran menyerang. Tidak diragukan lagi."
Sementara itu, kompatriot Olsen, Christian Eriksen, mengalami momen sulit di Inter Milan. Eriksen diangkut dari Tottenham Hotspur ke tim besutan Antonio Conte pada Januari silam, namun bintang Denmark tersebut gagal mendapat tempat utama.
Dari total 17 penampilan di Serie A, hanya delapan di antaranya sebagai starter dengan Inter finis runner-up di belakang Juventus. Sementara itu, ia hanya dua kali bermain sejak menit awal dalam perjalanan klub menuju final Liga Europa.
"Saya yakin ada perubahan besar dari Liga Inggris. Dari London kemudian Anda ke Milan, sebuah tempat fantastis. Tim yang sangat bagus juga. Saya yakin cara mereka melakukan sesuatu berbeda dengan apa yang Tottenham lakukan.
"Butuh waktu untuk beradaptasi. Christian bisa main di tim mana pun. Ia mungkin salah satu dari pemain yang kadang Anda tidak terlalu perhatikan, tapi ia selalu melakukan pekerjaannya. Selalu solid dan Anda bisa bergantung padanya," imbuh Olsen.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Alasan Zlatan Ibrahimovic Pilih Nomor Punggung 11 di AC Milan, Bukan 9https://t.co/fs9EuF7DEx— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 31, 2020
Berita Chelsea lainnya:
Chelsea Kedatangan Bek Baru, Kepa Arrizabalaga Ubah Pikiran
Manchester United menuju Donny van de Beek, Chelsea Buru Declan Rice