- Lazio tak kuasa menahan jengkel setelah David Silva batal bergabung dengan mereka.
- David Silva awalnya akan bergabung dengan Lazio setelah meninggalkan Manchester City, tapi pemain asal Spanyol itu memilih pulang ke Real Sociedad.
- Direktur Olahraga Lazio, Igli Tare, jengkel dengan sikap pemain berusia 34 tahun tersebut.
SKOR.id - Direktur Olahraga Lazio, Igli Tare, mengungkapkan kekesalannya kepada David Silva yang bergabung dengan Real Sociedad.
Lazio adalah klub yang santer diberitakan bakal menjadi tujuan baru David Silva setelah kontraknya bersama Manchester City berakhir.
Lazio disebut-sebut sudah menawarkan gaji sebesar 4 juta euro (sekitar Rp70 miliar) per tahun plus bonus untuk David Silva.
Bahkan Silva dan klub berjuluk I Biancoceleste itu dikabarkan sudah mencapai kesepakatan. Prosesnya tinggal melakukan tes medis di Roma, Italia.
Akan tetapi, secara mengejutkan gelandang asal Spanyol itu pulang ke negaranya dan memutuskan bergabung dengan Real Sociedad.
Hal itu membuat Igli Tare kecewa. Ia mengatakan bahwa Lazio menghormati David Silva sebagai pemain, tetapi tidak untuk di luar hal itu.
"Saya membaca kesepakatan transfer David Silva dengan Real Sociedad," ujar mantan penyerang Lazio itu dikutip Football Italia.
"Saya memiliki rasa hormat yang besar kepadanya sebagai pemain, tetapi tidak sebagai seorang lelaki," Igli Tare melanjutkan.
Sementara itu, kepindahan pemain 34 tahun itu ke Real Sociedad menjadi momen pulang kampung setelah merumput 10 tahun di tanah Inggris bersama Manchester City.
Bersama The Citizens, David Silva mencatat 77 gol dan 140 assist dari 436 penampilan di berbagai ajang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Manchester United Butuh Scott McTominay di Samping Paul Pogbahttps://t.co/i8JGAYxiDU— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 18, 2020
Berita Lazio Lainnya:
Ciro Immobile Siap Mengabdi Seumur Hidup pada Lazio
David Silva, Kembalinya Si Anak Hilang yang Bikin Lazio Gigit Jari