- Valencia dikabarkan akan melepas seluruh skuatnya musim panas ini.
- Mereka telah menjual Ferran Torres, Dani Parejo, dan Francis Coquelin.
- Suporter Valencia dan Canizares mengecam aksi "bersih-bersih" klub, terutama setelah menjual ikon tim, Parejo.
SKOR.id - Konflik dalam tubuh Valencia tampaknya makin besar dan kabar terbaru menyebutkan mereka akan menjual seluruh skuatnya kecuali Jose Luis Gaya.
Saat jendela transfer resmi dibuka akhir Juli lalu, Valencia telah melepas bintang mudanya, Ferran Torres ke Manchester City.
Winger potensial Spanyol itu hanya dijual 23 juta pounds (sekitar Rp469 miliar). Minggu ini, klub berjulukan Los Che itu juga resmi melepas ikon tim, Dani Parejo, kapten yang telah sembilan musim memperkuat tim.
Bersama Parejo, Francis Coquelin juga ikut dilego ke Villarreal dengan harga 7,2 juta pounds. Sementara nilai transfer Parejo tidak dipublikasikan ke publik.
Dilansir Marca, daftar pemain yang keluar dari Mestalla kemungkinan akan bertambah panjang karena klub berniat melepas seluruh skuat, kecuali Jose Luis Gaya.
Bek Spanyol itu tak tersentuh karena akan diplot sebagai kapten baru Los Che, sepeninggal Parejo.
Aksi "bersih-bersih" skuat ini pun membuat suporter Valencia makin murka. Hubungan yang sudah buruk dengan pemilik klub, Peter Lim, makin meningkat tensinya.
Mereka menuding pengusaha asal Singapura itu telah mengegerogoti klubnya sendiri dengan menjual pemain-pemain penting.
Fans yang menamakan Supporters’ group Salvem Nostre Valencia (Ayo Selamatkan Valencia Kami) bahkan melakukan protes di depan Mestalla.
Bukan hanya mereka, mantan kiper Los Che, Santiago Canizares, juga buka suara di media sosial, mengecam Lim, dan menanyakan mengapa klub menjual dua gelandang terbaik mereka.
Sementara klub berdalih, kebijakan melepas banyak pemain akibat dampak pandemi virus corona yang melemahkan keuangan klub.
Valencia kehilangan pemasukan dari hilangnya tiket pertandingan karena bermain di stadion tertutup.
Apalagi musim depan, Valencia untuk pertama kalinya dalam tiga tahun terakhir tidak bisa tampil di Liga Champions.
Mereka bahkan tidak bisa bermain di Liga Europa lantaran finis di posisi kesembilan, terpaut 17 poin dari posisi empat besar.
Buruknya performa tim di tahun 2020 (menang 2 kali dari 15 laga) akhirnya memaksa Lim memecat Albert Celades.
Mantan pelatih Watford, Javi Gracia lalu ditunjuk menggantikan Celades. Klub sudah memberitahu entrenador asal Spanyol itu bahwa skuat musim lalu kemungkinan akan dijual musim panas ini.
"Kami sedang membangun tim baru, dan itu hal yang normal dalam sepak bola," kata Presiden Valencia, Anil Murthy.
“Kami akan mengalami musim yang rumit karena Covid-19, jadi kami harus bertanggung jawab dan mengontrol biaya dengan ketat."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hati-Hati Barcelona, Inter Milan Bisa Boyong Messi secara Gratishttps://t.co/Gej4kE6aC0— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 12, 2020
Berita Valencia lainnya:
Bahkan untuk Standar Valencia, Harga Ferran Torres Terlalu Murah