- Real Madrid akan menghadapi Manchester City pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions.
- Real Madrid tidak akan diperkuat kapten Sergio Ramos akibat akumulasi kartu merah.
- Meski begitu, Raphael Varane yakin timnya bisa memenangi pertandingan.
SKOR.id - Pemain bertahan Real Madrid, Raphael Varane, yakin timnya bisa mengalahkan Manchester City walau tanpa Sergio Ramos
Real Madrid akan mengunjungi markas Manchester City untuk pertemuan kedua 16 besar Liga Champions, Sabtu (8/8/2020) dini hari WIB.
Namun, Real Madrid tidak akan dipimpin kapten Sergio Ramos akibat kartu merah yang diterimanya pada leg pertama.
Raphael Varane mengerti pentingnya kehadiran sang kapten, tapi ia menilai El Real masih bisa tampil bagus pada laga tersebut.
"Sergio Ramos adalah pemain yang sangat penting. Saya bicara dengan rekan setim dan saya tidak akan mengubah cara bermain," ujar Varane.
"Kami butuh banyak pemimpin. Kami tahu betapa pentingnya Sergio di tim ini tapi kami tetap akan menampilkan permainan hebat," kata Raphael Varane.
Lebih lanjut, bek asal Prancis itu yakin bahwa ia dan rekan-rekannya masih berpeluang untuk menghentikan Manchester City.
"Kami tahu itu akan jadi laga sulit dan kami harus menyerang. Kami selalu yakin dan kami selalu senang bertarung melawan yang terbaik," kata Varane.
"Mencetak gol melawan tim bagus tidak mudah, tapi kami yakin dengan peluang kami. Kami punya penyerang yang bisa mencetak gol, juga pemain pengganti yang bisa mengubah permainan, kami saling percaya," lanjut sang defender.
Pada pertemuan pertama di Santiago Bernabeu, Madrid, Real Madrid harus mengakui keunggulan Manchester City dengan skor 1-2. Itu sebabnya kemenangan menjadi harga mutlak jika Madrid ingin lolos ke 8 besar.
Meski begitu, Varane menilai Los Merengues punya persiapan bagus menjelang pertandingan yang akan dilangsungkan di Stadion Etihad itu, Manchester, Inggris, itu.
"Saya rasa kami melakukannya dengan baik. Kami dalam trek yang bagus memenangi liga dan kami telah bekerja dengan sangat baik."
"Persiapan ini sedikit berbeda, kami punya lebih banyak waktu untuk bersiap. Kami selalu fokus untuk meningkatkan kemampuan. Kami datang dengan kepercayaan diri setelah beberapa hasil terakhir dan lebih banyak istirahat," Raphael Varane menutup.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Memulai bulan Agustus dengan senang, setiap Jumat Skor Indonesia bakalan kolaborasi dengan @indika9160fm nih, Skorer!
-
Terus kami bakal ngapain ya? Pastinya kami bakalan
bahas berita olahraga di program Talking Sport with Skor Indonesia tiap hari Jumat pukul 20.00 - 22.00 WIB. pic.twitter.com/PgBkQdiK94— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 7, 2020
Berita Real Madrid Lainnya:
Tanpa Sergio Ramos, Real Madrid Diprediksi Sulit Hempaskan Manchester City