- Laga leg kedua babak 16 besar Liga Europa antara Manchester United vs LASK akan berlangsung Kamis (6/8/2020).
- Laga ini terhitung menjadi laga yang sangat mudah bagi Manchester United.
- United sudah unggul jauh dengan agregat 5-0 atas LASK dari pertemuan pertama.
SKOR.id - Lanjutan leg kedua babak 16 besar Liga Europa akan mempertemukan Manchester United vs LASK pada Kamis (6/8/2020) pukul 02.00 WIB.
Jalan Manchester United terbuka lebar dengan agregat 5-0 yang didapatkan dari leg pertama di kandang LASK.
Menjamu wakil dari Austria, keterangan dari laman resmi Manchester United mengindikasikan pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, akan melakukan rotasi besar.
Pasalnya, tim utama United seperti Marcus Rashford, Bruno Fernandes, dan David De Gea, tampil penuh sepanjang restart Liga Inggris hingga pekan terakhir.
Solskjaer memanggil empat pemain dari tim muda United menjelang laga kontra LASK, Teden Mengi, Ethan Laird, James Garner dan Tahith Chong. Dari keempatnya, Chong diprediksi akan masuk dalam starter.
Manchester United juga dipastikan akan memasukkan Phil Jones dan Eric Bailly yang sudah pulih dari cedera. Salah satu dari Jones dan Bailly kemungkinan akan mendampingi Harry Maguire di lini pertahanan.
Secara catatan, Manchester United tak terkalahkan saat melawan tim Austria di kancah Eropa. Bahkan, United menang pada empat laga tandang dari sembilan pertemuan kontra tim Austria.
Perkiraan Susunan Pemain
MU (4-2-3-1): Sergio Romero; Diogo Dalot, Eric Bailly, Harry Maguire, Brandon Williams; Scott McTominay, Fred; Daniel James, Tahith Chong, Jesse Lingard; Odion Ighalo
LASK (3-4-3): Alexander Schlager; Andres Andrade, Philipp Wiesinger, Gernot Trauner; Reinhold Ranftl, Peter Michorl, James Holland, Rene Renner; Dominik Frieser, Marko Raguz, Husein Balic
Head to Head
13/3/2020 LASK 0-5 Manchester United (Liga Europa)
Lima Laga Terakhir Manchester United
14/7/2020 Manchester United 2-2 Southampton (Liga Inggris)
17/7/2020 Crystal Palace 0-2 Manchester United (Liga Inggris)
20/7/2020 Manchester United 1-3 Chelsea (Piala FA)
23/7/2020 Manchester United 1-1 West Ham (Liga Inggris)
26/7/2020 Leicester City 0-2 Manchester United (Liga Inggris)
Lima Laga Terakhir LASK
22/6/2020 Sturm Graz 0-2 LASK (Liga Austria)
24/6/2020 Hartberg 1-5 LASK (Liga Austria)
28/6/2020 LASK 0-1 Wolfsberger (Liga Austria)
2/7/2020 Rapid Wien 3-1 LASK (Liga Austria)
5/7/2020 LASK 0-3 RB Salzburg (Liga Austria)
Prediksi Skor.id
Manchester United 75-25 LASK
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Manchester United lainnya:
Manchester United Ganti Skuad di Liga Europa: Phil Jones dan Teden Mengi Masuk