- Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, berharap laga melawan Barcelona tidak berlangsung di Stadion Camp Nou.
- Aurelio De Laurentiis menganggap kota Barcelona masih rawan penyebaran virus corona.
- Kubu Napoli meminta laga kontra Barcelona berlangsung di tempat netral.
SKOR.id - Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, menunggu keputusan UEFA soal penentuan tempat pertandingan melawan Barcelona.
De Laurentiis berharap, UEFA mengambulkan keinginan Napoli untuk memainkan laga leg kedua babak 16 besar bukan di markas Barcelona, Stadion Camp Nou.
"Kami sudah menghubungi UEFA beberapa kali, namun hasilnya mengecewakan. Kita mendengar kabar mengerikan di Spanyol dan UEFA seakan tidak peduli," kata De Laurentiis.
"Mengapa UEFA begitu lama membuat keputusan agar kami memainkan laga di Portugal, Jerman, atau Swiss?" lanjutnya.
Akan tetapi, harapan De Laurentiis seperti bertepuk sebelah tangan.
Menurut sumber Sport.es, UEFA akan tetap pada keputusan semula, yakni memainkan laga tersebut di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 8 Agustus mendatang.
"Saya tidak mengerti alasan kami harus ke kota yang saat ini masih memiliki banyak masalah penyebaran virus corona," ujar De Laurentiis.
UEFA kemungkinan besar ingin memberikan keadilan bagi tim-tim yang pada pertemuan pertama babak 16 besar Liga Champions bertindak sebagai tim tamu.
Adapun hasil Napoli kontra Barcelona yang berlangsung di Stadion San Paolo, Naples, 25 Februari lalu, berakhir imbang 1-1.
Sementara itu, tiga laga lain pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions juga akan dihelat di kandang tim-tim yang sebelumnya bertindak sebagai tamu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Andrea Pirlo Ditunjuk Sebagai Pelatih Juventus U-23https://t.co/RM6f2yLndg— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 30, 2020
Baca Juga: