- Aston Villa berpisah dengan Direktur Olahraga, Jesus Garcia Pitarch.
- Jesus Garcia Pitarch selalu dikenang atas kontribusinya mendatangkan pemain dan membenahi akademi Aston Villa.
- Aston Villa berhasil mempertahankan eksistensi di kasta tertinggi kompetisi sepak bola Inggris.
SKOR.id - Aston Villa secara resmi mengumumkan perpisahan dengan Direktur Olahraga, Jesus Garcia Pitarch.
Aston Villa berhasil selamat dari jerat degradasi setelah bangkit di empat pertandingan terakhir. Mereka meraup delapan poin yang mengangkat posisi tim dari zona merah.
The Villans akhirnya finis di peringkat 17 Liga Inggris 2019-2020, hanya unggul satu poin dari Bournemouth di bawahnya.
Meski Aston Villa selamat, kontrak Pitarch diperpanjang. Selama menjabat, pria Spanyol ini telah menghabiskan 140 juta pounds (Rp2,6 triliun) di bursa transfer sejak tim promosi musim ini.
"Aston Villa mengonfirmasi bahwa kontrak Jesus Garcia Pitarch sebagai Direktur Olahraga telah berakhir," tulis resmi di situs Aston Villa.
Jesus Garcia Pitarch telah banyak berkontribusi dalam menguatkan skuat Aston Villa sejak 2018.
Pria yang kerap disebut Suso ini telah sukses mendatangkan beberapa pemain bagi Aston Villa serta membenahi akademi mereka.
"Tuan Pitarch, yang dikenal sebagai Suso, bergabung dengan Aston Villa pada Oktober 2018."
"Dewan ingin berterima kasih kepada Suso atas kerja kerasnya merestrukturisasi skuad pemain setelah pergantian kepemilikan pada 2018, untuk menetapkan fondasi bagi keberhasilan di masa depan termasuk reorganisasi Akademi kita."
Aston Villa yang ditangani pelatih Dean Smith lolos degradasi dengan unggul satu poin dari urutan tiga terbawah.
Perpisahan Aston Villa dengan Jesus Garcia Pitarch telah dikonfirmasi pada Selasa waktu setempat.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jan Vertonghen Bisa Jadi Tandem Ideal Harry Maguire di Manchester Unitedhttps://t.co/a7aBhtfJRA— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 28, 2020
Berita Aston Villa lainnya:
Hasil Liga Inggris: Aston Villa Nyaris Tersingkir, 3 Tim Sayonara