- Atalanta bermain imbang saat melawat ke markas AC Milan pada laga Liga Italia.
- Atalanta sempat gagal mengeksekusi tendangan penalti.
- Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, senang dengan hasil imbang ini.
SKOR.id - Meski hanya bermain imbang lawan AC Milan, pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini sudah senang.
Atalanta sebenarnya berkesempatan memotong jarak dengan Juventus hanya menjadi tiga poin, tetapi gagal melakukannya.
Atalanya ditahan imbang AC Milan pada laga lanjutan Liga Italia, Jumat (24/7/2020) malam waktu Italia, di San Siro.
Kegagalan penalti Ruslan Malinovskyi dan penampilan ngotot AC Milan membuat laga akhirnya harus berakhir dengan skor imbang 1-1.
"Ini laga yang penting jelang akhir musim, tak mudah melawan AC Milan saat ini," ujar pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, usai laga kepada Sky Sport Italia.
"Kami kebobolan pada menit-menit awal, kemudian kami menemukan kembali keseimbangan dan bermain bagus."
Gasperini memang benar, sejak Liga Italia kembali digulirkan, AC Milan tampil trengginas dengan menang tujuh kali dan imbang tiga kali tanpa kalah dalam 10 laga.
Hal ini pula yang membuat Gasperini merasa senang dengan hasil imbang tersebut.
"Saya akan mengatakan bahwa ini tambahan satu poin yang luar biasa bagus," kata Gasperini.
Tambahan satu angka membuat Atalanta kini berjarak lima poin dari Juventus dan berpeluang tersalip oleh Inter Milan yang hanya terpaut dua poin.
Sedangkan AC Milan masih ada di tangga keenam, berpotensi tertinggal empat angka dari AS Roma di tangga kelima.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Si Petani Mentimun Degradasi, Jangan Salahkan Barcelonahttps://t.co/mH8bE9d1ir— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 21, 2020
Berita AC Milan Lainnya:
Pioli Ingin Ibrahimovic Bertahan, Ada Alasan AC Milan Belum Tawarkan Kontrak