- AC Milan berhasil finis di tujuh besar Liga Italia musim ini.
- Liga Italia mendapatkan jatah tiga tim yang lolos ke Liga Europa.
- Dua tim lolos langsung ke babak grup, satu masuk ke kualifikasi ronde kedua.
SKOR.id - Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi AC Milan jika ingin langsung lolos ke babak grup Liga Europa.
Dengan torehan 59 angka dari 35 laga, AC Milan memastikan diri finis di tujuh besar klasemen sekaligus lolos ke Liga Europa musim depan.
Meski begitu, belum jelas apakah AC Milan akan langsung lolos ke babak grup atau harus masuk babak kualifikasi dulu, berikut ini hitung-hitungannya.
Secara umum, Liga Italia mendapatkan jatah empat tiket ke Liga Champions dan tiga jatah ke Liga Europa.
Dari tiga tiket ke Liga Europa, dua langsung menuju ke babak grup sedangkan satu sisanya harus masuk lewat babak kualifikasi ronde kedua lebih dulu.
Satu tiket langsung ke babak grup sudah pasti dimiliki Napoli yang berhasil juara Coppa Italia musim ini.
Satu tempat babak grup akan dimiliki oleh tim dengan peringkat tertinggi di liga setelah mereka yang lolos ke Liga Champions dan Napoli.
Artinya, tim yang berperingkat lebih baik di posisi lima, enam, atau tujuh (tergantung posisi akhir Napoli) akan lolos ke babak grup, sedangkan satu lainnya harus masuk ke babak kualifikasi.
AC Milan kini bersaing dengan AS Roma untuk menyegel posisi kelima, Rossoneri unggul satu angka meski AS Roma masih menyimpan satu laga lebih banyak.
Akan tetapi, ada hal sedikit berbeda jika ada tim dari Liga Italia yang jadi juara kompetisi Eropa musim ini.
Keadaan akan berbeda jika Napoli serta AS Roma jadi juara Liga Champions dan atau Liga Europa.
UEFA membatasi maksimal satu negara mengirim tujuh tim ke Eropa dalam satu musim, dengan maksimal lima tim berada di Liga Champions.
Jika salah satu Napoli atau AS Roma juara, maka Italia akan memiliki lima wakil di Liga Champions.
Dua klub ke Liga Europa dari Italia akan langsung masuk ke babak grup, dengan tempat di babak kualifikasi hilang.
Jika kedua tim Napoli dan AS Roma sama-sama juara, maka tim peringkat keempat yang akan kehilangan tiket ke Liga Champions.
Dalam kondisi ini, dua tim di tujuh besar yang tak lolos ke Liga Champions akan langsung masuk ke babak grup Liga Europa musim depan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Si Petani Mentimun Degradasi, Jangan Salahkan Barcelonahttps://t.co/mH8bE9d1ir— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 21, 2020
Berita Liga Italia Lainnya:
Prediksi Poin 4 Calon Juara Liga Italia Musim Ini
5 Pemain Paling Berharga di Liga Italia, Tak Ada Nama Cristiano Ronaldo