- Manchester United akan berhadapan dengan West Ham United pada pekan ke-37 Liga Inggris, Rabu (22/7/2020).
- Manchester United bakal menurunkan skuad terbaik untuk memperebutkan tempat di Liga Champions.
- West Ham United berhasil lolos dari zona degradasi Liga Inggris.
SKOR.id - Manchester United akan menjamu West Ham United pada pekan ke-37 Liga Inggris, Rabu (22/7/2020) atau Kamis dini hari WIB, di Stadion Old Trafford.
Manchester United memiliki kesempatan untuk mengambil alih posisi keempat Liga Inggris yang dimiliki Leicester City.
The Foxes gagal meraih poin saat bertandang ke markas Tottenham Hotspur, akhir pekan lalu.
Manchester United, yang berada di peringkat kelima, mengoleksi 62 poin dan hanya terpaut selisih gol dari Leicester City.
Setan Merah memiliki catatan mengesankan di Liga Inggris dengan 12 pertandingan tak terkalahkan.
Mereka juga memenangkan lima dari enam pertandingan kandang dengan catatan menciptakan gol 20 kali dan kebobolan hanya empat kali.
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, diyakini akan menurunkan skuad terbaik mereka untuk mengamankan posisi di Liga Champions. Akan tetapi, Luke Shaw dipastikan absen karena mengalami cedera pergelangan kaki.
Selain itu, Eric Bailly, yang dilarikan ke rumah sakit saat pertandingan semifinal Piala FA melawan Chelsea, juga dipastikan tidak tampil.
Nemanja Matic juga bakal terkena rotasi setelah penampilannya yang tidak begitu memuaskan di pasca bentrok dengan Chelsa.
Scott McTominay kemungkinan bakal mengisi tempat yang ditinggalkan Matic.
Pertandingan ini juga bakal menjadi misi balas dendam Manchester United yang dikalahkan The Hammers 2-0 pada putaran pertama Liga Inggris.
Di sisi lain, West Ham United yang ditangani mantan pelatih Manchester United, David Moyes, berhasil lolos dari jurang degradasi musim ini.
Hasil tersebut mereka peroleh usai memenangkan dua pertandingan terakhir secara beruntun
West Ham United bakal menurukan skuad yang hampir sama dalam dua pertandingan terakhir yang mereka lakoni.
Kemenangan mereka di putaran pertama akan menjadi modal penting saat berangkat ke Old Trafford.
Michail Antonio dan Tomas Soucek bakal menjadi pemain West Ham United yang patut diwaspadai oleh Manchester United.
Perkiraan susunan pemain:
Manchester United (4-2-3-1): David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Brandon Williams; Paul Pogba, Scott McTominay; Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Anthony Martial
Pelatih: Ole Gunnar Soslkjaer
West Ham United (4-2-3-1): Lucasz Fabianski; Ben Johnson, Issa Diop, Angelo Obognna, Aaron Cresswell; Decan Rice, Tomas Soucek; Jarrod Bowen, Mark Noble, Pablo Fornals; Michail Antonio;
Pelatih: David Moyes
Head-to-head
- 22/09/2019 – West Ham United 2-0 Manchester United (Liga Inggris)
- 13/04/2019 – Manchester United 2-1 West Ham United (Liga Inggris)
- 29/09/2018 – West Ham United 3-1 Manchester United (Liga Inggris)
- 10/05/2018 - West Ham United 0-0 Manchester United (Liga Inggris)
- 13/08/2017 - Manchester United 4-0 West Ham United (Liga Inggris)
Lima pertandingan terakhir Manchester United
- 19/07/2020 – Manchester United 1-3 Chelsea (Piala FA)
- 16/07/2020 - Crystal Palace 0-2 Manchester United (Liga Inggris)
- 13/07/2020 - Manchester Untied 2-2 Southampton (Liga Inggris)
- 09/07/2020 - Aston Villa 0-3 Manchester United (Liga Inggris)
- 04/07/2020 - Manchester United 5-2 Bournemouth (Liga Inggris)
Lima pertandingan terakhir West Ham United
- 17/07/2020 – West Ham United 3-1 Watford (Liga Inggris)
- 11/07/2020 – Norwich City 0-4 West Ham United (Liga Inggris)
- 08/07/2020 – West Ham United 0-1 Burnley (Liga Inggris)
- 05/07/2020 – Newcastle United 2-2 West Ham United (Liga Inggris)
- 01/07/2020 - West Ham United 3-2 Chelsea (Liga Inggris)
Prediksi Skor.id
Manchester United 55-45 West Ham United
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Chelsea Kesulitan Cari Pengganti Kepa Arrizabalagahttps://t.co/f4hlomODIT— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 21, 2020
Berita Manchester United Lainnya:
Legenda Manchester United Yakin David de Gea akan Kembali ke Performa Terbaik
David Moyes: Solskjaer Diberi Waktu Lebih Banyak oleh Manchester United