- Ole Gunnar Solskjaer sempat mengaku tertekan setelah dipercaya untuk mengambil jabatan sebagai pelatih Manchester United.
- Apalagi, Setan Merah hampir masuk zona degradasi beberapa waktu lalu.
- Saat kondisi timnya sudah mulai berubah, Solskjaer mengirim pesan kepada petinggi Man United.
SKOR.id - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, telah mengirim pesan kepada petinggi Setan Merah.
Dilansir dari Manchester Evening News, pesan tersebut disampaikan Solskjaer setelah berhasil melewati masa paling sulit bersama pemainnya saat ini.
Pelatih asal Norwegia itu mengucapkan terima kasih kepada manajemen atas kesabaran mereka menunggu skuad asuhan Solskjaer bertumbuh.
Pelatih berusia 47 tahun itu juga merasa tersanjung saat petinggi memberikan Solskjaer kesempatan untuk melakukan apa yang sejak dulu sudah menjadi misinya.
"Kami melewati beberapa momen sulit, terutama sekitar bulan Oktober, dan klub sangat baik dengan kami, mereka tetap berhubungan dengan kami dan telah melihat dan mengetahui apa yang kami lakukan. Mereka percaya pada apa yang kita lakukan,"katanya kepada Sky Sports.
"Kami diizinkan untuk terus membuat keputusan tanpa memikirkan apa yang mungkin terjadi. Mereka tahu ambisi kami, apa yang kami inginkan di sini, lingkungan yang kami inginkan di sini, yang kemudian akan menjadi dasar untuk naik ke atas meja," tambahnya.
Ya, Manchester United sempat terpuruk hingga pertengahan musim 2019/2020. Sejak jeda internasional pada Oktober lalu, hasil terbaik yang mereka dapat adalah posisi ke-12 klasemen sementara.
Bahkan, Marcus Rashford dan kawan-kawan hampir saja masuk zona degradasi saat itu. Kritikan dan hujatan pun diterima oleh klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut.
Namun, sejak Januari 2020, skuad asuhan Solskjaer mulai menemukan ritme mereka. MU sudah mencecap 17 pertandingan tak terkalahkan sejauh ini.
Misi regerenasi yang diterapkan sang pelatih pun hampir berhasil. Sejumlah pemain muda mulai menunjukkan taringnya di Manchester.
Menurut Ole Gunnar Solskjaer, hasil baik yang didapat tersebut tak lepas dari dukungan dan kepercayaan petinggi Manchester United kepadanya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Manchester United Lainnya:
Rekor David De Gea: Ekspatriat Paling Sering Tampil di Manchester United
Aksi Bruno Fernandes Dianggap seperti Zinedine Zidane dan Maradona