- Hellas Verona akan menjamu Inter Milan pada laga pekan ke-31 Liga Italia.
- Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Marc Antonio Bentegodi, Jumat (10/7/2020) dini hari WIB.
- Menghadapi Verona, Inter Milan harus berhati-hati akibat enam pemainnya dipastikan tak akan bisa diturunkan.
SKOR.id - Inter Milan akan bertandang ke markas Hellas Verona dalam laga pekan ke-31 Liga Italia, di Stadion Marc Antonio Bentegodi, Jumat (10/7/2020) dini hari WIB.
Menghadapi Hellas Verona, Inter Milan mengusung misi wajib menang setelah pekan lalu ditaklukan Bologna.
Kemenangan juga akan menjaga peluang untuk tetap bisa bersaing di trek perebutan titel juara Liga Italia.
Saat ini, Inter berada di peringkat keempat dengan 64 poin berselisih 11 angka dari sang pemuncak klasemen, Juventus.
Dengan liga masih menyisakan 24 poin, kans I Nerazzurri bersaing dengan Si Nyonya Tua masih cukup besar asalkan tidak kembali terpeleset.
Sayangnya, misi tersebut terancam lantaran kondisi skuad asuhan Antonio Conte itu sedang tidak menguntungkan.
Pasalnya, ada setengah lusin pemain yang tak bisa dimainkan dalam laga menghadapi Hellas Verona nanti.
Mereka adalah Stefano Sensi, Matias Vecino, Nicolo Barella, Victor Moses, Alessandro Bastoni, dan Danilo D'Ambrosio.
Stefano Sensi, Matias Vecino, Nicolo Barella, serta Victor Moses, tak bisa turun membela Inter Milan akibat cedera.
Sementara itu Alessandro Bastoni, dan Danilo D'Ambrosio, dipastikan absen akibat hukuman akumulasi kartu yang mereka terima.
Praktis Antonio Conte harus bisa memanfaatkan pemain yang ada untuk menghadapi Hellas Verona yang diprediksi akan turun dengan skuad terbaiknya.
"Kami harus bisa melupakan kekalahan dari Bologna pekan lalu dan fokus menghadapi Hellas Verona saat ini," ujar Antonio Conte.
"Tentunya masih ada kekecewaaan yang terasa tapi kami harus terus fokus pada laga-laga yang akan datang dengan mencara apa kelemahan dan kekuatan calon lawan kami," ucapnya.
Menghadapi Verona Inter diprediksi akan kembali bertumpu pada duet Romelu Lukaku-Lautaro Martinez di lini depan.
Sementara sektor lainnya diperkirakan tidak akan banyak mengalami perubahan.
"Hellas verona saat ini menjadi tim yang paling mengejutkan di Liga Italia," kata Conte.
"Mereka sempat beberapa kali menumbangkan tim-tim besar dan kami tentu tak ingin menjadi korban selanjutnya."
Meski begitu Inter Milan bisa sedikit bernafas lega setelah bek andalannya, Milan Skriniar, dipastikan bisa dimainkan pada laga nanti.
Inter Milan tampil impresif sejak restart dengan status tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di semua ajang sebelum dihentikan Bologna pekan lalu.
Sementara Hellas Verona yang menempati posisi sembilan klasemen, masih berambisi menembus zona Eropa.
Skuat bentukan Ivan Juric tercecer sembilan poin dari peringkat keenam, atau jatah terakhir Liga Europa musim depan.
Perkiraan susunan pemain
Hellas Verona (3-6-1): Marco Silvestri; Marash Kumbulla, Koray Gunter, Amir Rrahmani; Darko Lazovic, Sofyan Amrabat, Badu, Davide Faraoni, Valerio Verre, Mattia Zaccagni; Samuel Di Carmine.
Pelatih: Ivan Juric.
Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan De Vrij, Diego Godin; Antonio Candreva, Roberto Gagliardini, Marcelo Brozovic, Cristiano Biraghi; Christian Eriksen; Romelu Lukaku, Lautaro Martinez.
Pelatih: Antonio Conte.
Head-to-head
- 10/11/2019 - Inter Milan 2-1 Hellas Verona (Liga Italia)
- 1/4/2018 - Inter Milan 3-0 Hellas Verona (Liga Italia)
- 31/10/2017 - Hellas Verona 1-2 Inter Milan (Liga Italia)
- 8/2/2016 - Hellas Verona 3-3 Inter Milan (Liga Italia)
- 24/9/2015 - Inter Milan 1-0 Hellas Verona (Liga Italia)
Lima laga terakhir Hellas Verona
- 6/7/2020 - Brescia 2-0 Hellas Verona (Liga Italia)
- 2/7/2020 - Hellas Verona 3-2 Parma (Liga Italia)
- 29/6/2020 - Sassuolo 3-3 Hellas Verona (Liga Italia)
- 24/6/2020 - Hellas Verona 0-2 Napoli (Liga Italia)
- 21/6/2020 - Hellas Verona 2-1 Cagliari (Liga Italia)
Lima laga terakhir Inter Milan
- 5/7/2020 - Inter Milan 1-2 Bologna (Liga Italia)
- 2/7/2020 - Inter Milan 6-0 Brescia (Liga Italia)
- 29/06/2020 - Parma 1-2 Inter Milan (Liga Italia)
- 25/06/2020 - Inter Milan 3-3 Sassuolo (Liga Italia)
- 22/06/2020 - Inter Milan 2-1 Sampdoria (Liga Italia)
Prediksi Skor.id
Hellas Verona 35-65 Inter Milan
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Sebastian Frey Yakin Franck Ribery Tak Tinggalkan Fiorentinahttps://t.co/LYPZBzrXoa— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 8, 2020
Berita Liga Italia lainnya:
Scudetto Liga Italia: Atalanta Lebih Konsisten Dibanding Juventus dan Inter Milan
Klasemen Liga Italia: Juventus-Lazio Kalah, Inter Milan Masih Mungkin Juara