- Liverpool mengakhiri penantian tiga dekade untuk menjadi juara Liga Inggris, semalam.
- Jurgen Klopp rupanya sudah memprediksi gelar ini saat menjalani konferensi pertamanya sebagai manajer the Reds, empat tahun lebih yang lalu.
- Liverpool dinobatkan sebagai kampiun dengan menyisakan tujuh pertandingan.
SKOR.id - Liverpool akhirnya mengakhiri penantian panjang selama 30 tahun untuk menyabet gelar Liga Inggris pertama mereka.
Seluruh anggota skuad menyambut gelar ini dengan suka cita, termasuk Jurgen Klopp. Siapa sangka, sang manajer ternyata memprediksi titel ini ketika pertama kali melakukan konferensi pers sebagai manajer anyar the Reds.
Klopp ditunjuk sebagai pelatih Liverpool pada 8 Oktober 2015 saat the Reds menempati peringkat 10 klasemen Liga Inggris, dan finis keenam di musim sebelumnya.
Meski saat itu Si Merah lagi terseok-seok di papan tengah klasemen, pria asal Jerman tersebut sangat optimistis.
Bahkan pada konferensi pers pertamanya, Klopp yakin dalam empat musim mereka akan memenangkan setidaknya satu gelar liga.
"Kemarin malam kami menandatangani kontrak dan pagi ini saya bangun dan saya pelatih Liverpool FC," ujar Klopp.
"Beri kami waktu untuk bekerja tapi ketika saya duduk di sini dalam empat tahun saya pikir kami mungkin punya satu gelar. Jika tidak, mungkin [saya akan menang] yang berikutnya di Swiss!"
Klub yang bermarkas di Anfield ini kemudian bermain imbang di dua laga perdana Klopp, versus Tottenham Hotspur dan Southampton.
Namun dalam konferensi pers pertamanya, sang bos juga menjelaskan, bagaimana seorang pelatih dikenang.
"Saya katakan ketika saya meninggalkan Dortmund, tidak penting apa yang Anda pikirkan ketika seseorang datang. Yang penting apa yang Anda pikirkan ketika orang pergi. Bahkan ketika Anda pergi, ini hari spesial," kata Klopp saat itu.
"25 tahun lalu (sejak gelar liga terakhir) adalah waktu yang lama. Sejarah hanya dasar untuk kami, kami tak boleh mempertahankan sejarah ini. Saya ingin mlihat langkah besar di pekan berikutnya dan tidak selalu membandingkan dengan waktu lain. Ini klub besar dengan potensi besar. Mari coba cara yang berbeda."
The Reds mengunci gelar Liga Inggris setelah Chelsea mengalahkan Manchester City 2-1 di Stamford Bridge.
Liverpool, yang mengantungi 86 poin, mengakhiri penantian panjang ini dengan tujuh pertandingan tersisa.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kepolisian Inggris Kesal dengan Selebrasi Suporter Liverpoolhttps://t.co/4YiOGeFVea— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 26, 2020
Berita Liverpool Lainnya:
Liverpool Juara Liga Inggris, Ini Pemain Terbaik hingga Terburuk Mereka
Dari Desta hingga Rahma Azhari, Ini Deretan Artis Indonesia yang Ikut Bahagia Liverpool Juara