- Bermain bagi tim sekelas Manchester United merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi Harry Maguire.
- Sang pemain bahkan meyakini hal tersebut juga dirasakan oleh semua pilar tim berjulukan Setan Merah tersebut.
- Bahkan Maguire berani mengatakan bahwa siapa saja yang tidak merasakannya mereka berada di tim yang salah.
SKOR.id - Bek Manchester United, Harry Maguire, beberkan betapa membanggakannya bisa bermain untuk Setan Merah.
Bergabung dengan tim besar tentunya merupakan suatu kebanggaan tersendiri, tak terkecuali bagi Harry Maguire di Manchester United.
Maguire yang diboyong MU dari Leicester City pada bursa transfer musim panas 2019, kini menjelma sebagai kapten tim berjulukan Setan Merah tersebut.
Pemain asal Inggris tersebut diboyong Manchester United dengan mahar 80 juta pounds atau sekitar Rp1,4 triliun.
Harga tersebut tentunya terhitung fantastis mengingat Leicester mendatangkannya dari Hull City dengan mahar hanya 12 juta poundsterling (sekitar Rp220 miliar).
"Semua orang tahu betapa besar Manchester United," ujar Maguire.
"Tentu semua pemain yang berada di sini bangga bisa menjadi bagian dari klub ikonik ini," ucapnya.
Menurut Maguire, kebanyakan pemain yang saat ini merumput di Liga Inggris pasti punya impian untuk bergabung dengan Manchester United.
Apalagi dengan sederet kesuksesan tim yang kini diasuh oleh Ole Gunnar Solskjaer tersebut.
Sehingga dirinya berani mengatakan bahwa apabila ada pemain MU yang tak bangga dengan posisinya saat ini, dia berada di tim yang salah.
"Anda pasti selalu termotivasi untuk menampilkan yang terbaik ketika bermain untuk Manchester United," kata Harry Maguire.
"Jika tidak, maka anda seharusnya berada di tim lain."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Arsenal dan Manchester United Berebut Winger Muda AS Romahttps://t.co/wwYgKvZfyd— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 21, 2020
Berita Manchester United lainnya:
David de Gea Tak Lagi Bisa Diandalkan di Bawah Mistar Manchester United
Jurgen Klopp: Liverpool Takkan Menyamai Dominasi Manchester United