- Inter Milan desak Bayern Munchen untuk berikan keputusan terkait Ivan Perisic.
- Bayern Munchen harus membayar 20 juta euro jika ingin mempermanenkan Perisic
- 3 Penampilan Ivan Perisic berhasil mengesankan pelatih Bayern Munchen, Hans-Dieter Flick.
SKOR.id - Inter Milan mengultimatum Bayern Munchen terkait masa depan pemain pinjaman mereka, Ivan Perisic.
Inter Milan akan memberikan batas waktu pada Bayern Munchen untuk memutuskan nasib Ivan Perisic pada 15 Mei, sehari sebelum Liga Jerman dimulai kembali.
Berita Inter Milan Lain: Dream Chasers Inter Milan: Sejarah Manis Argentina
Die Roten harus membayar 20 juta euro jika ingin mempermanenkan Perisic. Akan tetapi, Bayern Munchen tidak menutup kesempatan untuk meminjamnya kembali selama satu musim.
Penampilan pemain berusia 31 tahun tersebut, musim ini, berhasil mengesankan pelatih Bayern Munchen, Hans-Dieter Flick.
Bayern Munchen tampaknya harus mempertimbangkan kembali untuk mempermanenkan Perisic. Pasalnya, klub-klub Eropa sedang mengalami masalah yang sama, yakni krisis keuangan.
Krisis finansial akibat pandemi virus corona juga membuat I Nerazzurri berpikir ulang untuk membayar gaji Ivan Perisic yang mencapai 4,6 juta euro atau sekitar Rp75 miliar permusim. Kontraknya di Giuseppe Meazza juga masih menyisakan dua tahun.
Berita Bayern Munchen Lain: 5 Laga Tak Terlupakan Bayern Munchen vs Borussia Dortmund
Selain itu, Perisic tidak mampu menerapkan pola permainan yang ditetapkan pelatih Inter Milan, Antonio Conte. Hal ini menjadi salah satu alasan Inter Milan meminjamkan Perisic di Bayern Munchen.
Musim ini, Ivan Perisic telah bermain 22 kali di semua kompetisi. Dirinya telah mengemas lima gol dan memberikan delapan assist dari sejumlah penampilannya tersebut.