- Salah satu anggota keluarga Glazer, Joel Glazer, ternyata punya pesepak bola favorit, yakni Anthony Martial.
- Pemain tersebut didatangkan Man United dari AS Monaco pada 2015 lalu.
- Pemain favorit anggota keluarga Glazer tersebut hampir dijual Jose Mourinho pada 2017 dan 2018.
SKOR.id - Keluarga Glazer mengambil alih kepemilikan Manchester United sejak 2005 lalu, setelah membelinya dari pemilik saham sebelumnya, JP McManus dan John Magnier.
Selama ini, Manchester United lebih dikenal sebagai brand alih-laih tim sepak bola kelas dunia. Namun, sejatinya ada anggota keluarga Glazer yang tergila-gila dengan sepak bola.
Namun menurut laporan Express, salah satu anggota keluarga Malcolm Glazer, Joel Glazer, ternyata menaruh minat pada sepak bola, terutama The Red Devils.
Berita Anthony Martial lainnya: Anthony Martial: Antara Winger, Striker, dan False Nine
Bahkan, Joel Glazer disebut punya pemain yang jadi favoritnya di Manchester United. Dia adalah Anthony Martial.
Bukan hanya itu, Joel pun menyebut Martial punya performa layaknya bintang Brasil, Pele. Setan Merah mengontrak pemain 24 tahun itu dari AS Monako pada 2015.
Debutnya terjadi di era Louis Van Gaal. Saat itu, Martial mencetak 17 gol dan membantu MU memenangi Piala FA.
Namun, performanya menurun saat Jose Mourinho mengambil alih kursi kepelatihan Man United. Alhasil, pesepak bola berkebangsaan Prancis itu selalu dimasukkan dalam daftar jual pada 2017 dan 2018 lalu.
Berita Anthony Martial lainnya: Hobi Nonton Mix Martial Arts, Penyerang Persita Ungkap Filosofi Versi Dirinya
Upaya penjualan itu selalu menemui jalan buntu. Hierarki klub tak membiarkan Martial pergi dan memilih mempertahankan pemain yang mengenakan kostum nomor sembilan itu.
Keyakinan manajemen tersebut membuahkan hasil. Bersama pelatih asal Norwegia, Ole Gunnar Solskjaer, yang sangat mengenal kultur Manchester United, performa Anthony Martial kembali membaik.
Bahkan sebelum musim ditangguhkan karena wabah virus corona, Anthony Martial telah menyumbang empat gol dalan enam pertandingan terakhirnya.