- Matteo Darmian mengungkapkan perasaan Paul Pogba di Manchester United.
- Menurut Matteo Darmian, Paul Pogba bahagia di Manchester United.
- Matteo Darmian menganggap media-media Inggris selalu mengkritik Paul Pogba.
SKOR.id - Bek Parma, Matteo Darmian, mengungkapkan perasaan Paul Pogba di Manchester United.
Menurut Darmian, Pogba tidak menunjukkan tanda-tanda ingin hengkang ke klub lain.
Berita Paul Pogba lainnya: Membedah Tawaran Real Madrid, Juventus, PSG dan Inter Milan untuk Paul Pogba
"Apa saya melihat Pogba tidak bahagia atau ingin pergi? Tidak. Jujur, saya tidak melihatnya sedih selama berada di Manchester," kata Darmian.
"Pogba jelas bahagia dengan keputusannya kembali ke sana. Dia peduli mengenai Manchester United," lanjut Darmian.
Darmian menambahkan, kabar seputar masa depan Pogba hanya diembuskan media-media Inggris.
"Ada yang banyak mengkritiknya. Pogba dianggap tidak bekerja keras, namun saya jamin dia selalu memberikan yang terbaik, bahkan saat latihan," ujar Darmian.
"Menurut pendapat saya, performa Pogba bagus selama beberapa tahun terakhir. Orang hanya berbicara hal negatif mengenainya di Inggris," tambah Darmian.
Berita Paul Pogba lainnya: Ravel Morrison, Gelandang Murah yang Lebih Baik Ketimbang Paul Pogba
Darmian berada satu tim dengan Pogba selama tiga musim.
Pada musim panas lalu, Darmian memutuskan melanjutkan karier di Parma, sementara Pogba masih bertahan di Manchester United dengan sisa kontrak hingga 30 Juni 2021.