- Rade Krunic mengatakan bahwa ia menangis saat bergabung dengan AC Milan.
- Menurutnya, pendukung AC Milan memberinya dukungan secara emosional.
- Pemain berusia 26 tahun itu berharap sesi latihan bisa digelar pada 4 Mei.
SKOR.id - Rade Krunic mengungkapkan bahwa ia menangis saat menandatangani kontrak bersama AC Milan.
Rade Krunic didatangkan AC Milan ke San Siro dari Empoli pada musim panas tahun lalu, dan pemain berusia 26 tahun itu tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya.
"Saya menangis saat saya menandatangani kontrak dengan AC Milan, pada saat itu saya yakin akan bergabung dengan Rossoneri," ujar Krunic di Instagram resmi AC Milan.
Berita AC Milan Lain: Zlatan Masih Punya Waktu untuk Ukir Sejarah di AC Milan
"Para pendukung sangat luar biasa dan itu memberi dukungan secara emosional. Mereka mengapresiasi apa yang telah saya lakukan."
Krunic harus menepi dari lapangan akibat cedera yang menerpanya sejak bulan Februari dan ia berharap sesi latihan mulai digelar 4 Mei.
"Saya merasa lebih baik sekarang. Sudah sebulan ini saya tidak merasakan sakit di kaki saya dan akan siap saat liga dilanjutkan."
Berita AC Milan Lain: AC Milan Incar Buruan Mahal Juventus
"Saya harap kami bisa kembali memulai sesi latihan pada 4 Mei dan kemudian melanjutkan kompetisi secepatnya. Saya tidak sabar untuk bermain lagi," kata Krunic.
Menurut Rade Krunic, ia bersama AC Milan tengah menempuh segala cara untuk mengejar ambisi mereka untuk berkompetisi di Eropa.