- Claudio Marchisio gantung sepatu pada Oktober tahun lalu.
- Menurutnya, Gaetano Castrovilli, Nicolo Barella, dan Luca Pellegrini memiliki gaya permainan mirip dengannya.
- Ia mengaku berkenan jika dipanggil Juventus untuk melatih.
SKOR.id - Claudio Marchisio memutuskan pensiun dari dunia sepak bola di usia yang terbilang belum terlalu tua.
Pria Spanyol itu gantung sepatu pada Oktober 2019 di usia 34 tahun karena memiliki masalah pada lututnya.
Baru lima bulan menepi dari lapangan hijau, pemain yang sempat merasakan kompetisi Rusia bersama Zenit Saint Petersburg itu mengaku sudah rindu dengan profesinya yang dulu.
Baca Juga: Barcelona Tertarik dengan Pemain Juventus, Federico Bernardeschi
"Saya sangat merindukan suasana ruang ganti karena hidup saya berada di sana," ujarnya di Instagram.
Marchisio memulai karier profesionalnya di Juventus dari 2005 hingga 2018. Di klub kota Turin itu dia tampil 294 kali dan membukukan 33 gol.
Di masanya, Marchisio merupakan salah satu gelandang serbabisa terbaik yang dimiliki Spanyol.
Sekarang ini ada beberapa pemain yang menurut Marchisio bisa menjadi penerusnya. Ada Gaetano Castrovilli dari Fiorentina, Nicola Barella dari Inter Milan, serta Luca Pellegrini gelandang muda Juventus yang dipinjam Cagliari.
"Dari semua pemain, saya melihat diri saya ada pada Castrovilli, Barella, dan Pellegrini. Saya adalah pemain yang bisa bemain di banyak posisi," kata pemain asli Turin itu.
Baca Juga: James Rodriguez Masuk Daftar Belanja Juventus
Ketika ditanya mengenai keinginannya berlatih, pria kelahiran 19 Januari 1986 itu mengaku belum berminat, tetapi ia akan senang jika yang menghubunginya adalah Juventus.
"Jika yang menghubungi saya adalah Juventus, saya akan katakan ya. Tetapi saya rasa tidak semua orang bisa menjadi pelatih," ujar Marchisio, tidak yakin.