- Gelandang Atletico Madrid itu masih mengenang kemenangan bersejarah timnya di Anfield.
- Pemain 25 tahun itu tampil sebagai pahlawan setelah musim ini hanya 10 kali menjadi starter di Los Rojiblancos.
- Hampir setiap hari Llorente mengunggah aktivitas hariannya di Twitter maupun Instagram
SKOR.id - Pemain Atletico Madrid, Marcos Llorente memutuskan memakai nama Anfield untuk anjing peliharaanya. Itu diketahui lewat unggahan sang gelandang di akun Instagram pribadinya.
Memberi nama hewan peliharaan dengan tema sepak bola sebenarnya bukan hal baru. Mantan bek Real Madrid, Alvaro Arbeloa memanggil anjingnya dengan nama Ronaldo. Messi bahkan jadi nama baru anjingnya Isco Alarcon setelah sebelumnya bernama Luis Figo junior.
Baca Juga: Transfer Matthijs de Ligt ke Man United Cuma Hoaks
Sekarang giliran Llorente yang melakukan hal serupa untuk mengenang kemenangan bersejarah timnya di Anfield.
Gelandang Spanyol itu tampil sebagai pahlawan di markas keramat Liverpool pada 11 Maret lalu. Dia mencetak dua gol krusial kala Los Rojiblancos menang 3-2 atas the Reds leg kedua 16 besar Liga Champions.
Berkat gol pemain 25 tahun tersebut Atletico melaju ke perempat final lantaran unggul agregat 4-2 atas Liverpool. Bagi Llorente itu malam paling bersejarah dalam kariernya.
Apalagi musim ini dia kesulitan menembus skuat inti Atletico. Dari 24 pertandingan di semua ajang, hanya sepuluh kali Llorente tampil sebagai starter.
Itu mengapa kebahagian di Anfield masih begitu membekas di hati Llorente hingga sekarang, seperti terlihat dalam salah satu unggahannya di Instagram pada Jumat (3/4/2020).
Llorente mengunggah foto anjing peliharaannya yang tampak sedang bersantai dekat pintu keluar rumahnya dengan tulisan, "Anfield menatap kehidupan berlalu..."
Baca Juga: Mantan Rider MotoGP Ini Tak Ingin Rivalitasnya dengan Valentino Rossi Terulang
Mantan pemain Real Madrid ini merupakan salah satu pemain yang aktif di media sosial selama kompetisi terhenti akibat virus corona.
Hampir setiap hari Llorente mengunggah aktivitas hariannya di Twitter maupun Instagram. Dia sibuk berlatih angkat beban, bersepeda dan juga di gym pribadi di rumahnya.
Kebugaran telah menjadi prioritas utama Llorente untuk bisa menjadi pemain kepercayaan Diego Simeone. Dan dengan kontribusi luar biasanya di Anfield, jaminan tim utama sepertinya bisa terjadi.