- Real Madrid menunjukkan minat serius kepada gelandang Napoli, Fabian Ruiz.
- Bagi pemain 24 tahun itu, tawaran itu sangat menggoda mengingat ia suka dengan Real Madrid.
- Namun, Presiden I Partenopei, Aurelio De Laurentiis, ingin memperpanjang kontrak pemain asal Spanyol tersebut.
SKOR.id – Agen Fabian Ruiz, Alvaro Torres, mengonfirmasi ketertarikan klub Spanyol. Bukan Barcelona, yang mendekati kliennya melainkan Real Madrid.
Bisa bermain dengan Los Blancos merupakan salah satu impian Fabian Ruiz. Ia bisa saja menutup siklusnya di Italia.
“Memang benar Real tertarik kepadanya, kami telah menyampaikannya kepada Napoli,” ujar Torres kepada Canal Sur Radio.
“Jelas ada banyak klub penting yang menanyakannya setelah ia melewati tiga musim di level tinggi. Lihat saja musim panas nanti. Ia seorang gelandang yang akan menandai sebuah era.”
Baca Juga: Ini Tiga Siasat Juventus untuk Merekrut Mauro Icardi
Hingga ada proposal resmi, Torres meminta agar Fabian Ruiz berkonsentrasi kepada Napoli.
Pergantian pelatih dari Carlo Ancelotti ke Gennaro Gattuso berimbas negatif kepada centrocampista asal Spanyol itu.
Pemain yang disebut media Spanyol sebagai ‘Rakitic baru’ itu lebih banyak duduk di bangku cadangan.
Baca Juga: De Bruyne Setuju Jika Liga Inggris Dibatalkan
Namun, sosoknya dinilai vital oleh Presiden Napoli Aurelio Di Laurentiis. Oleh karena itu, klub berniat memperpanjang kontraknya meski dokumen sebelumnya berlaku hingga Juni 2023.
Fabian Ruiz merupakan elemen fundamental dalam rencana pembentukan tim untuk jangka panjang.
Mungkin sebelum teken kontrak, pemain ingin mendapat garansi bermain secara reguler.