- Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, menuliskan surat terbuka untuk para penggemar agar bekerja sama melawan virus Corona.
- Dalam sepucuk surat tersebut, Gareth Southgate turut mengungkapkan simpatinya kepada keluarga yang ditinggalkan akibat Covid-19.
- Gareth Southgate beranggapan ada pahlawan lain yang sedang berjuang untuk memerang situasi ini, yakni tenaga medis.
SKOR.id - Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, menuliskan surat terbuka untuk para suporter Inggris dengan mendesak mereka agar bekerja sama melawan virus corona.
Surat terbuka itu disampaikan Southgate melalui akun twitter timnas Inggris.
Dalam surat tersebut, Southgate menyampaikan beberapa hal untuk pendukung timnas Inggris.
"Untuk semua orang di negara kita, fokus utama saat ini dan beberapa bulan mendatang tidak diragukan lagi untuk menjaga keluarga kita, mendukung komunitas kita, dan bekerja sama untuk melewati ujian yang paling ekstrem yang dihadapi secara kolektif dalam beberapa dekade," tulis Southgate.
Dalam sepucuk surat tersebut, Southgate turut mengungkapkan simpatinya kepada keluarga yang ditinggalkan akibat Covid-19.
Baca Juga: Chelsea Bisa Dapatkan Miralem Pjanic dari Juventus dengan Satu Syarat
Selain itu, Southgate mengajak tiap orang untuk bekerja sama memerangi virus Corona karena telah berpengaruh pada masalah fisik dan emosional.
"Jadi, silakan terus mengikuti pedoman untuk kebersihan dan juga tindakan pencegahan yang masuk akal dilakukan untuk mengendalikan penyebaran virus untuk melindungi mereka yang paling rentan pada dampaknya," tambah Southgate.
Pandemi virus Corona ini juga menjadikan tantangan dari berbagai aspek untuk semua pihak. Hal ini memengaruhi keadaan ekonomi, sosial, serta kesehatan.
Baca Juga: Dibandingkan Man United, Chelsea Punya Kans Boyong Dembele
Southgate juga menambahkan bahwa saat ini bukan waktunya untuk fokus kepada timnas Inggris dan sepak bola.
"Para pahlawan akan menjadi pria dan wanita yang terus bekerja di rumah sakit dan pusat medis untuk menjaga teman dan keluarga kita," lanjut Southgate.
Sementara itu, dengan diundurnya Euro 2020 menjadi Euro 2021, membuat Inggris menunda kompetisi musim ini hingga 30 April 2020.