- Klub-klub peserta Liga Inggris menginginkan kompetisi musim 2019-2020 dilanjutkan hingga usai.
- Kompetisi Liga Inggris sedang ditangguhkan hingga awal April akibat pandemi virus Corona.
- Pertandingan tersisa pada musim ini kemungkinan digelar tanpa penonton.
SKOR.id - Klub-klub peserta Liga Inggris menginginkan kompetisi musim 2019-2020 dilanjutkan hingga selesai.
Hal itu akan disampaikan para klub ke pengelola Liga Inggris, Premier League, dalam agenda rapat jarak jauh (conference call) pada Kamis (20/3/2020) waktu setempat.
Baca Juga: Presiden Trabzonspor: Jika Liga Turki Ditangguhkan Akan Banyak Kasus Perceraian
Sikap 20 klub Liga Inggris tersebut muncul setelah UEFA menunda Euro 2020 hingga tahun depan (2021). Artinya, Liga Inggris yang semestinya selesai sebelum musim panas, bisa digelar hingga Juni atau Juli.
Liga Inggris saat ini sedang ditangguhkan hingga 4 April 2020 akibat pandemi virus Corona.
Sementara 16 tim memiliki sembilan pertandingan sisa. Sedangkan Manchester City, Sheffield United, Arsenal, dan Aston Villa masing-masing menyisakan 10 pertandingan.
Klub dan Liga Inggris sebenarnya sudah menggelar pertemuan darurat pada pekan lalu (13/3/2020). Ketika itu, mereka membahas jika kompetisi musim ini dihentikan total sebelum jadwalnya.
Perwakilan West Ham United, Karren Brady, menyampaikan seluruh hasil harus dibatalkan jika kompetisi dihentikan saat ini. Artinya, tim di zona merah tidak akan terdegradasi dan Liverpool di puncak klasemen batal juara.
Namun, ide menghentikan kompetisi itu muncul sebelum UEFA mengambil keputusan soal Euro 2020.
UEFA pada akhirnya mengundur pelaksanaan turnamen antartimnas negara Eropa yang seharusnya digelar pada 12 Juni-12 Juli 2020 ke musim panas tahun depan.
Keputusan UEFA itu untuk mengakomodasi jadwal Liga Champions dan Liga Europa pula. Selain itu, memberi ruang bagi kompetisi domestik di Eropa untuk menyelesaikan kompetisi masing-masing hingga akhir.
Premier League sejauh ini sudah menyusun skenario agar pertandingan bisa digelar di tengah pandemi virus Corona. Departemen Kesehatan Inggris pun sudah menyetujui skenario itu.
Baca Juga: Liga Italia Mungkin Bergulir Lagi 3 Mei 2020
Kemungkinan besar, Liga Inggris akan dilanjutkan tapi disaksikan penonton.
Sementara FIFA telah melakukan pertemuan dengan enam konfederasi untuk membahas penyesuaian kontrak pemain dan pendaftaran pemain jika kompetisi berlanjut hingga melewati 30 Juni.