- Inter Milan tertarik untuk datangkan Pierre-Emerick Aubameyang dari Arsenal.
- CEO Inter Milan, Beppe Marotta, selalu memberikan kejutan dalam transfer pemain sejak berada di Inter Milan.
- Ada beberapa faktor yang mungkin akan membuat Pierre-Emerick Aubameyang menuju Inter Milan.
SKOR.id - Pierre-Emerick Aubameyang menjadi salah satu pemain yang ada di daftar belanja CEO Inter Milan, Beppe Marotta.
Beppe Marotta kabarnya tengah menyiapkan perencanaan besar untuk transfer Inter Milan. Hal ini dipersiapkan Inter Milan untuk mengarungi musim depan.
Sejak berada di Inter Milan 2018 lalu, Marotta telah memberikan beberapa gebrakan besar. Salah satunya adalah mendatangkan Antonio Conte sebagai pelatih.
Untuk langkah berikutnya, bisa saja dirinya mendatangkan Pierre-Emerick Aubameyang dari Arsenal, dilansir Skor.id dari Calciomercato.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga Italia: Juventus vs Inter Milan
Aubameyang mengawali karier profesionalnya bersama dengan AC Milan pada tahun 2008. Akan tetapi, dirinya tidak mendapatkan kesempatan bermain disana dan akhirnya dijual ke Saint-Etienne pada 2011.
Bersama Arsenal kontrak Aubameyang akan berakhir pada 2021 mendatang, artinya ia bisa saja hengkang akhir musim ini dengan harga miring.
Ada beberapa hal yang mungkin menjadi pertimbangan Aubameyang untuk memperpanjang kontraknya di Arsenal.
Pertama adalah gaji yang tinggi dan yang kedua adalah soal kualifikasi ke Liga Champions musim depan.
Saat ini Arsenal berada di peringkat sembilan klasemen Liga Inggris dan mungkin tak lolos ke Liga Champions musim depan.
Rencana memulangkan Aubameyang ke Italia mungkin akan menjadi kenyataan jika Inter memenuhi kedua syarat tersebut.
Selama musim 2019-2020 Aubameyang telah bermain 26 kali di semua kompetisi bersama Arsenal. Ia menorehkan 17 gol dan satu asis.
Aubameyang juga belum pernah merasakan gelar juara bersama Arsenal. Faktor tersebut juga dikatakan bisa membuat Aubameyang hengkang musim panas nanti.
Baca Juga: 2 Bukti Stadion Anfield Angker bagi Lawan Liverpool di Liga Inggris