- Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, khawatir dua klub terkaya di dunia, Real Madrid dan Barcelona, akan mengejar Raheem Sterling.
- Kekhawatiran Guardiola hadir setelah Manchester City mendapat hukuman dua kali larangan bertanding di kompetisi Eropa.
- Guardiola yakin Sterling akan memegang komitmennya untuk menyelesaikan kontrak di City.
SKOR.id - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, khawatir Raheem Sterling akan menjadi pemain buruan Real Madrid dan Barcelona --dua klub Spanyol terkaya di dunia.
Situasi Manchester City yang mendapat sanksi larangan bertanding di kompetisi Eropa selama dua tahun membuat para pemainnya bisa saja hengkang. Sterling sebagai aset berharga City tidak terkecuali.
Baca Juga: Zidane Tanggapi Peluang Raheem Sterling Gabung Real Madrid
Apalagi Sterling awal pekan ini memuji Real Madrid dan pelatih Zinedine Zidane dalam wawancaranya dengan media Spanyol, AS.
Sementara Guardiola tahu benar kapasitas Real Madrid dan Barcelona untuk mendapatkan seorang pemain. Dirinya adalah orang Spanyol dan pernah pula menangani Barcelona.
"Semua klub harus tahu ketika Real Madrid atau Barcelona mengetuk pintu, klub lain pasti gemetar," kata pelatih 49 tahun itu.
“Klub-klub itu akan mendapat kesulitan (menahan pemainnya). Barcelona dan Real Madrid mungkin klub terkuat dan paling berkuasa sepanjang sejarah," tutur Guardiola.
Sebelum ini, Zidane pun sempat memuji Sterling sebagai satu di antara pemain terbaik di dunia. Namun pelatih asal Prancis itu tak mau berbicara lebih banyak.
Guardiola kini hanya tinggal berharap pada optimismenya bahwa Sterling akan bertahan untuk menghormati kontraknya di City hingga 2023.
Baca Juga: Raheem Sterling Buka Peluang Gabung Real Madrid
Hal itu didasari Guardiola pada tindak-tanduk pemain 25 tahun tersebut setiap hari. Sterling dinilai tetap menunjukkan komitmennya dalam pertandingan dan latihan.
“Saya tak tahu jika Madrid atau Barcelona mengontak agennya, tapi saya yakin komitmennya bersama kami akan bertahan hingga akhir," Guardiola menegaskan.