- Manchester United dijatuhi hukuman denda oleh Federasi Sepak Bola Inggris, FA.
- Denda tersebut dijatuhkan terkait respons pemain dalam laga kontra Liverpool.
- Protes keras terhadap wasit sempat dilakukan pemain Manchester United saat gol Roberto Firmino belum dianulir.
SKOR.id - Manchester United mendapatkan sanksi denda akibat protes keras pemainnya pada laga kontra Liverpool, Minggu (19/1/2020).
Federasi Sepak Bola Inggris, FA, mengeluarkan hukuman ini pada Selasa (21/1/2020).
Denda ini berkaitan dengan protes keras kiper David de Gea kepada wasit yang bertugas, Craig Pawson.
Baca Juga: Kane dan Rashford Cedera, Pep Guardiola Salahkan FA dan Liga Inggris
Dikutip dari laman Manchester Evening News, Pernyataan dari FA berbunyi: "Manchester United didakwa melanggar peraturan E20 (a)."
Manchester United melanggar peraturan yang mengharuskan pemain tertib selama pertandingan, melalui insiden pada menit ke-26 tersebut.
Insiden ini berawal dari duel udara Virgil van Dijk dan David de Gea di depan gawang Manchester United.
Baca Juga: Kepa Arrizabalaga, Kiper Termahal dengan Penyelamatan Terburuk di Liga Inggris
Setelah itu bola berusaha dibuang, namun direbut oleh Sadio Mane, sebelum akhirnya diumpan ke Roberto Formino dan diselesaikan menjadi gol.
Usai gol terjadi, David de Gea memprotes Craig Pawson soal gangguan yang ia terima dari Virgil van Dijk.
Harry Maguire lalu juga meminta wasit mengecek VAR untuk mengambil keputusan.
Baca Juga: Marcus Rashford, Derita 2 Cedera dan Pemulihannya di Manchester United
De Gea lalu diganjar kartu kuning akibat protes yang ia lakukan, dan wasit membatalkan gol Firmino karena pelanggaran yang dilakukan Van Dijk sebelumnya.
Liverpool pada laga ini tetap memenangi laga dengan skor akhir 2-0.
Virgil van Dijk membuka keunggulan Liverpool pada menit ke-14, dan Mohammed Salah menggandakan keunggulan pada injury time babak kedua.