- Federico Valverde, dinilai layak menjadi pemain terbaik di ajang Piala Super Spanyol.
- Valverde dikartu merah setelah melakukan tekel ke Alvaro Morata.
- Simeone menyebut Valverde layak jadi pemain terbaik karena jadi sosok yang berperan penting di laga itu.
SKOR.id - Gelandang Real Madrid, Federico Valverde, dinilai layak menjadi pemain terbaik di ajang Piala Super Spanyol.
Komentar tersebut dilontarkan oleh Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.
Baca Juga: Real Madrid vs Atletico Madrid: Valverde Minta Maaf kepada Morata
Federico Valverde memang tak mencetak gol dalam laga di Stadion King Abdullah Sports City, Arab Saudi, Senin (13/1/2020) dini hari WIB.
Namun pelanggarannya ke Alvaro Morata yang berbuah kartu merah menjadi sorotan di laga itu.
"Momen itu menjadi momen penting dalam pertandingan ini," kata Simeone seperti dikutip dari laman The National.
"Saya bilang ke dia, jika pemain lain juga akan melakukan hal yang sama jika berada di posisinya."
"Menurut saya keputusan memberikan gelar pemain terbaik kepadanya masuk akal karena Valverde memenangi laga dengan aksinya itu," kata Simeone.
Baca Juga: Real Madrid vs Atletico Madrid : Penalti Bawa El Real Juara Piala Super Spanyol
Meski dikartu merah pada laga tersebut, Valverde berhak menyandang status sebagai pemain terbaik.
Hal tersebut melengkapi pencapaian Real Madrid yang sukses menjadi juara setelah menang atas Atletico Madrid dalam drama adu tendangan penalti.