- Everton meminjamkan Cenk Tosun ke Crystal Palace.
- Pemain asal Turki itu akan berada di London hingga enam bulan mendatang.
- Cenk Tosun gagal bersaing dengan striker Everton, Dominic Calvert-Lewin.
SKOR.id - Everton melepas striker Cenk Tosun ke Crystal Palace, Jumat (10/1/2020), dengan status pinjaman hingga akhir musim ini.
Tosun tidak masuk dalam rencana Everton. Pelatih Carlo Ancelotti lebih memercayai lini depan kepada Dominic Calvert-Lewin.
Baca Juga: Sir Alex Ferguson Sarankan Pochettino Gantikan Solskjaer di Man United
Selain itu, Tosun tidak pernah menunjukkan ketajaman yang bagus sejak tiba dari Besiktas pada 5 Januari 2018.
Pemain berkebangsaan Turki itu baru mencetak 10 gol dari 47 pertandingan selama dua tahun membela Everton.
Baca Juga: 7 Pemain dalam Pusaran Badai Cedera di Tottenham Hotspur
Everton akhirnya melepas Tosun ke Crystal Palace dengan status pinjaman selama enam bulan.
"Crystal Palace memberikan saya keyakinan. Mereka melakukan segalanya untuk membawa saya ke sini," kata Tosun.
"Itu faktor utama yang membuat saya nyaman untuk bermain di Crystal Palace," lanjut pemain berusia 28 tahun itu.
Tosun langsung menjalani sesi latihan perdana bersama Crystal Palace pada Jumat (11/1/2020). Pelatih Roy Hodgson bahkan mengatakan sang pemain siap tampil akhir pekan ini.
"Jika saya memilihnya saat melawan Arsenal, saya tidak memiliki keraguan dia akan siap bermain," ujar Hodgson.