SKOR.id - Manajer Everton, Duncan Ferguson, mengatakan alasan mengganti Moise Kean pada laga melawan Manchester United di Old Trafford, Minggu (15/12/2019).
Kean sebenarnya baru masuk menggantikan Bernard pada menit ke-70.
Akan tetapi, mantan pemain Juventus itu ditarik keluar digantikan Omar Niasse pada menit ke-89.
Baca Juga: Jadwal IBL Musim 2020
Kean terlihat kebingungan saat mengetahui pergantian pemain tersebut.
Pemain berusia 19 tahun itu langsung meninggalkan lapangan menuju ruang ganti, meski tidak dalam kondisi cedera.
"Ini bukan karena performa Moise Kean. Ini hanya karena saya membutuhkan pergantian pemain untuk mengulur waktu," kata Ferguson.
"Saya memiliki banyak striker di bangku cadangan. Saya hanya harus melakuka pergantian pemain."
Baca Juga: Presiden Jokowi Minta PSSI Berbenah Dan Berani Berubah
"Tidak ada maksud mencari masalah dengan Moise Kean," lanjut Ferguson.
Kean baru musim ini bergabung dengan Everton dengan mencatat 12 penampilan tanpa mencetak gol di berbagai ajang.
Dalam pertandingan tersebut, Everton menahan Manchester United dengan skor 1-1.
Everton membuka skor lewat gol bunuh diri Victor Lindelof (36') dan kemudian disamakan Mason Greenwood (77').