- Golden State Warriors menelan kekalahan dari Indiana Pacers dalam lanjutan NBA 2022-2023.
- Bintang Warriors, Stephen Curry, juga mengalami cedera dalam pertandingan menghadapi Pacers.
- Sementara itu, Chicago Bulls lagi-lagi kalah melalui OT.
SKOR.id – Indiana Pacers memanfaatkan situasi dengan baik yang berujung kemenangan atas Golden State Warriors dalam lanjutan NBA 2022-2023, Kamis (15/12/2022) pagi WIB.
Tyrese Haliburton bangkit dari performa buruk dengan mencetak 29 poin. Itu menjadi torehan tertinggi di kubu Pacers. Pada akhirnya, mereka sukses menjinakkan Warriors dengan skor 125-119.
Hasil positif diraih tim asuhan Rick Carlisle juga tak lepas karena bintang Warriors, Stephen Curry, cedera bahu kiri. Hal ini membuatnya tidak dapat bermain hingga akhir pertandingan.
Curry sebenarnya tampil dengan sangat baik di Gainbridge Fieldhouse, Indiana, AS kandang Pacers. Ia menorehkan 27 poin, dari total 38 yang dicetaknya, pada paruh pertama laga.
Tetapi pebasket 34 tahun tersebut harus keluar dari pertandingan ketika waktu tersisa 2:04 di kuarter ketiga, dengan Warriors tertinggal 80-93. Ia menderita cedera bahu kiri saat melakukan steal.
Curry segera pergi ke ruang ganti, dan satu-satunya laporan yang dibuat oleh Warriors segera setelah itu adalah bahwa MVP NBA Finals musim lalu tersebut tidak akan melanjutkan gim.
Setelah pertandingan, pelatih Golden State Warriors Steve Kerr mengatakan bintangnya itu dijadwalkan menjalani MRI pada hari Kamis waktu setempat atau Jumat (16/12/2022) WIB.
“Saya hanya berbicara dengannya sebentar setelah pertandingan, jadi saya belum memiliki kesempatan membahas (cedera) dengannya (Curry). Dia akan menjalani MRI besok,” kata Kerr dilansir NBA.
Bagi Warriors, kekalahan di markas Pacers memperburuk rapor tandang mereka musim ini. Dari 15 laga yang sudah dilakoni, Stephen Curry dan kawan-kawan menelan 13 hasil negatif.
Nasib serupa juga dialami Chicago Bulls. Skuad asuhan Billy Donovan itu takluk dari tamunya, New York Knicks, dengan skor 120-128 di United Center. Mereka lagi-lagi kalah melalui overtime (OT).
Pada pertandingan sebelumnya, DeMar DeRozan dan kawan-kawan juga menelan kekalahan tipis, 122-123, lewat OT ketika bertandang ke kandang Atlanta Hawks, 12 Desember lalu.
DeRozan tampil gemilang dengan torehan 32 poin. Tetapi itu tak cukup membantu Bulls. Di kubu Knicks, Julius Randle dan Jalen Brunson jadi bintang. Mereka mencetak masing-masing 31 dan 30 poin.
Hasil lengkap NBA 2022-2023, Kamis (15/12/2022) WIB:
Detroit Pistons 141-134 Charlotte Hornets
Golden State Warriors 119-125 Indiana Pacers
Atlanta Hawks 124-135 Orlando Magic
Sacramento Kings 124-123 Toronto Raptors
New York Knicks 128-120 Chicago Bulls
Miami Heat 110-108 Oklahoma City Thunders
Portland Trail Blazers 128-112 San Antonio Spurs
Cleveland Cavaliers 105-90 Dallas Mavericks
Washington Wizards 128-141 Denver Nuggets
Minnesota Timberwolves 88-99 LA Clippers
Berita NBA Lainnya:
Hasil NBA 2022-2023: Menangi Duel Klasik kontra Lakers, Boston Celtics Kian Kokoh di Puncak
Jayson Tatum Santai Boston Celtics Kalah dari Golden State Warriors